Tuesday, April 23, 2013

Sembilan subspesies nuri bayan dan persebarannya


NURI BAYAN JANTAN DAN NURI BAYAN BETINA
Nuri bayan termasuk dalam keluarga Psittacidae, dengan genus Eclectus, dan memiliki sembilan subspesies berdasarkan daerah persebarannya, yaitu:
  • Eclectus roratus vosmaeri (Rothschild, 1922) – Maluku Utara & Tengah.
  • Eclectus roratus roratus (P. L. S. Müller, 1776) – Maluku Selatan.
  • Eclectus roratus cornelia (Bonaparte, 1850) – Sumba (Nusa Tenggara).
  • Eclectus roratus riedeli (A. B. Meyer, 1882) -Kep. Tanimbar.
  • Eclectus roratus aruensis (G. R. Gray, 1858) – Kep. Aru.
  • Eclectus roratus biaki (Hartert, 1932) – P. Biak.
  • Eclectus roratus polychloros (Scopoli, 1786) – Papua dan Kepulauan di sekitarnta.
  • Eclectus roratus solomonensis (Rothschild & Hartert, 1901) – Kep. Admiralty, Kep. Bismarck dan Kep. Solomon.
  • Eclectus roratus macgillivrayi (Mathews, 1913) – Ujung utara Queensland.
Makanan utama mereka adalah buah-buahan dan beberapa jenis bunga. Buah favoritnya delima dan pepaya. Namun jika berminat menangkarnya, Anda bisa juga menyediakan beberapa jenis buah seperti mangga, jambu biji, pisang , melon, anggur, jeruk, pir dan apel.
Burung nuri bayan diketahui memiliki saluran pencernaan yang sangat panjang. Karena itu, dia memerlukan makanan yang mengandung banyak serat.
Meski burung betina memiliki sifat poliandri, namun dalam penangkaran bisa dijodohkan secara permanen. Artinya, induk betina dapat dimasukkan dalam kandang bersama seekor nuri bayan jantan.
Sifat-sifat buruk induk betina seperti digambarkan di atas juga tidak akan terjadi apabila sarang berada di lingkungan yang aman, termasuk dalam kandang penangkaran. Bahkan posisinya pun tidak harus berada dalam ketinggian 25 meter.
Kandang penangkaran setinggi 2 meter pun bisa menjadi lingkungan yang aman dan nyaman bagi pasangan nuri bayan untuk berkembang biak, dan menjadi pundi-pundi rupiah bagi Anda yang berminat menangkarnya.

0 comments:

Post a Comment

 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo