Thursday, September 16, 2010

Ini Dia Mobil Suzuki SX4 Edisi Khusus Itu !

Suzuki Motors Divisi Inggris, Senin (13/9) meluncurkan hatchback Suzuki SX4 edisi khusus Suzuki SX4 SZ-L. Mobil bongkok itu tak sekadar mengalami perubahan di eksterior semata namun juga di interior.

Seperti diwartakan autoevolution.com Kamis (16/9), perubahan pada eksterior terlihat pada tambahan roof rail, gril depan, pelek dari bahan alloy dan beberaoa ubahan lainnya. Adapun bagian interior, mendapatkan tambahan trim Alacantra dengan kelir abu-abu muda.

“Pada bagian lingkar kemudi dibalut kulit kelas wahid. Dahsboard pun tak luput dari sentuhan perubahan dengan tambahan pemutar cakram padat (CD) dengan tujuh CD,” sebut pabrikan itu.

Suzuki menyebut, konsep ubahan Suzuki SX4 anyar itu adalah paduan antara karakter Suzuki Swift dengan Grand Vitara. “Paduan itulah menghasilkan sebuah mobil kecil alternatif yang menarik, dan SZ-L baru ini menjadi SX4 populer yang modis bagi kalangan perkotaan,” tandas pernyataan Suzuki.

SX4 versi edisi khusus ini masih menggunakan mesin bensin 1.600 cc yang menghasilkan tenaga 120 daya kuda. Tenaga itu disalurkan ke roda dengan menggunakan transmisi manual.

Mesin ini telah dilengkapi peranti Variable Valve Timing (VVT) serta Variable Intake System sehingga mobil lebih bertenaga dan responsif. Tingkat emisi gas buang hanya 143 gram per kilometer.

Ihwal harga, Suzuki mengaku membanderol SX4 SZ-L anyar itu 13.145 poundsterling atau sekitar Rp 185,91 juta. Ada pilihan warna yang ditawarkan, Silky Silver Pearl dan Cosmic Black.

Read more > Ini Dia Mobil Suzuki SX4 Edisi Khusus Itu !

Pesawat Jet Tempur Sukhoi SU-27SKM2 Mendarat Di Makassar Hari Ini

Jet Tempur Sukhoi jenis SU-27SKM2 mendarat di Pangkalan Udara Sultan Hasanuddin Makassar, Kamis (16/9/2010) sekitar pukul 20.30 Wita dengan menggunakan pesawat Antonov 124-100.

Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Sultan Hasanuddin Makassar Marsekal Pertama TNI Agus Supriatna mengatakan jet tempur Sukhoi yang tiba ini akan memperkuat skadron 11 Lanud Makassar.

Pantauan di Landasan Lanud Hasanuddin beberapa bagian dari jet tempur itu masih diturunkan dan langsung dibawa ke skadron teknik untuk dirakit dan diuji kembali.

Selain membawa jet tempur Sukhoi, terlihat tiga orang warga kebangsaan Rusia turun dari pesawat angkut Antonov sambil membawa tas koper.

Beberapa wartawan yang coba mengabadikan gambar ketiga warga Rusia itu langsung dihalang-halangi anggota TNI AU.

Setelah kedatangan satu unit pesawat tempur itu berarti TNI AU Skadron 11 Lanud Hasanuddin memiliki 10 unit jet tempur Sukhoi buatan Rusia.

Sebelumnya, Lanud juga sudah kedatangan dua unit jet tempur Sukhoi yang sama pada Jumat (10/9).

Pada 2003 Indonesia membeli dua Sukhoi jenis SU-30 MK dan dua SU-27SK, kemudian Kementerian Pertahanan membeli lagi enam pesawat Sukhoi pada 2007 senilai sekitar 300 juta dollar AS atau senilai Rp 2,85 triliun.

Enam pesawat Sukhoi yang dibeli itu terdiri atas tiga Sukhoi SU-30MK2 dan tiga jenis SU-27SKM. Tiga jenis Sukhoi SU-30MK2 telah tiba di Makassar pada 2008 dan Januari 2009.

Dengan kehadiran tiga Sukhoi terakhir, maka Indonesia akan memiliki satu skuadron pesawat tempur Sukhoi.

Ketiga pesawat tempur canggih itu akan memperkuat Skuadron Udara 11 Lanud Sultan Hasanuddin sebagai home base ketiga pesawat tempur tersebut. Pesawat itu merupakan buatan dari Komsomolsk Amure Arcraft Production Association Rusia.

Read more > Pesawat Jet Tempur Sukhoi SU-27SKM2 Mendarat Di Makassar Hari Ini

Benarkah, Kim Kardashian Hamil ?

Hot gosip selebritis dunia saat ini sedang santernya rumor artis Kim Kardashian lagi hamil, benarkah ?. Sosialita Kim Kardashian digosipkan sedang berbadan dua. Aktris yang mengawali karirnya di serial TV 'Beyond the Break' itu kepergok tengah membeli alat tes kehamilan.

Seperti dilansir majalah America’s Life & Style, Kim terlihat sedang membeli alat tes kehamilan ditemani ibundanya, Kris Jenner, pada 12 September lalu. Perempuan yang lahir pada 21 oktober 1980 itu kepergok membeli alat tersebut di sebuah toko obat di London pada pukul 03.00 dini hari waktu setempat.

Seorang saksi mata mengaku ia menyaksikan Kim membeli sekaligus tiga buah alat tes kehamilan. Bahkan untuk meyakinkan dirinya, saksi mata itu sampai harus mendekati Kim beberapa kali.

Seorang pelayan toko juga membenarkan kalau artis yang pernah merilis video seksnya bersama penyanyi R&B Ray J itu mampir ke tokonya untuk membeli alat tes kehamilan.

"Kim yang biasanya tampil dengan dress ketat yang selalu jadi ciri khasnya, datang dengan penampilan berbeda. Ia terlihat memakai baju atasan yang sedikit longgar," ujar sang pelayan toko.

Sebelumnya, bintang reality show 'Keeping Up with the Kardashians' itu pernah mengungkapkan kalau dirinya ingin menjadi seorang ibu saat usianya menginjak 30 tahun.

"Saya mempunyai angan-angan untuk menikah dan paling tidak mempunyai satu orang anak saat umur 30. Keluarga adalah hal terpenting dalam hidup. Tidak pernah terbayang dalam benak saya jika mempunyai anak tanpa menikah, tapi kamu tidak pernah tahu," ungkap Kim beberapa waktu yang lalu.@Detikhot

Read more > Benarkah, Kim Kardashian Hamil ?
 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo