Monday, October 25, 2010

Perkembangan Terakhir Status Gunung Merapi !

Gunung Merapi yang berada di perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah sudah mengeluarkan material panas yang terlihat dari pos pengamatan Merapi di Kaliurang.

Status gunung yang sudah dinaikkan menjadi Awas sejak 25 Oktober itu menunjukkan aktivitas yang semakin meningkat secara signifikan. Material panas tersebut muncul pada Senin (25/10) malam.

“Meskipun sudah menyemburkan material panas, bukan berarti Merapi segera meletus, namun itu menjadi tanda kalau magma sudah mendekati puncak,” kata Subandrio, Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kegunungapian (BPPTK) Yogyakarta, Selasa (26/10).

Menurut Surono, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi saat ditemui di kantor BPPTK, keberadaan magma Gunung Merapi tinggal 1 kilometer dari puncak. Tekanan itu menimbulkan deformasi (penggembungan) tubuh gunung yang setiap harinya mencapai 42 sentimeter. Sejak ditetapkan statusnya menjadi Waspada hingga Awas deformasi sudah lebih dari 2 meter.

“Guguran material Merapi ini menggantikan tanda meletusnya Merapi 2006. Dulu membentuk kubah, sekarang Merapi memberi tanda dengan adanya banyak guguran,” kata dia.

Data di BPPTK menunjukkan jumlah guguran material pada Minggu (24/10) tercatat sebanyak 194 kali dan meningkat menjadi 454 kali pada Senin (25/10) dan pada Selasa (26/10) hingga pukul 06.00 WIB telah tercatat sebanyak 79 kali guguran.

Menurut dia, meningkatnya guguran material menggantikan tanda munculnya kubah lava yang menjadi salah satu tanda utama bahwa gunung berapi teraktif tersebut akan segera meletus.

Data itu juga menunjukkan aktivitas seismik lain juga meningkat. Pada Minggu (24/10) terjadi sebanyak 80 kali gempa vulkanik, meningkat menjadi 222 kali pada Senin (25/10), begitu pula dengan gempa multiphase dari 588 kali menjadi 624 kali. Hingga pukul 06.00 WIB Selasa (25/10) terjadi sebanyak 123 kali gempa multiphase dan 82 kali gempa vulkanik.

"Pesan-pesan dari Merapi semoga bisa dipahami sebagai langkah antisipasi jika sewaktu-waktu meletus,” kata Surono.

Read more > Perkembangan Terakhir Status Gunung Merapi !

Waspada, Tiga Kali Gempa Susulan Guncang Mentawai !

Tiga gempa berkekuatan di atas 5 skala Richter menyusul gempa 7,2 skala Richter yang terjadi pada pukul 21.42 WIB di barat daya Mentawai, Sumatera Barat. Gempa susulan ini tidak berpotensi tsunami.

Gempa susulan pertama (5,5 skala Richter) terjadi pukul 22.21 di kedalaman 22 kilometer, 89 kilometer barat daya Pagai Selatan, Mentawai. Gempa susulan kedua (5 skala Richter) pada pukul 22.31 di kedalaman 34 kilometer, 51 kilometer barat daya Pagai Selatan. Gempa susulan ketiga (5 skala Richter) terjadi pukul 22.55 di kedalaman 39 kilometer, 97 kilometer barat daya Pagai Selatan.

Gempa-gempa susulan ini tidak terasa di Kota Padang. Sementara, arus pengungsian yang terjadi di Kota Padang akibat gempa 7,2 skala Richter telah berangsur pulang ke rumah. Namun masih banyak warga terutama kaum laki-laki yang bertahan di luar rumah, bergerombol.

Selain itu, sejumlah pom bensin dan penjual bensin eceran diserbu pembeli. Warga umumnya ingin mengisi penuh bahan bakar kendaraannya, bersiap jika sewaktu-waktu ada gempa susulan yang mengharuskan mereka mengungsi.

Walikota Padang sendiri sudah meminta warga untuk pulang ke rumah karena peringatan tsunami telah dicabut. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika yang sebelumnya merilis potensi tsunami juga telah mencabut pengumumannya.

Read more > Waspada, Tiga Kali Gempa Susulan Guncang Mentawai !

Foto-Foto Pilot Cantik, Muda dan Kaya Raya dari Thailand !


Parasnya tampak berdarah India. Namun, dia memiliki paspor Thailand. Wajahnya, cantik rupawan, usianya juga masih relatif muda, 30 tahun. Namanya, Nishita Shah.

Namun, dia cukup populer di Thailand. Nishita dikenal sebagai seorang pilot, sekaligus direktur sebuah maskapai penerbangan eksekutif Mjets.

Dia juga dikenal sebagai seorang yang gemar berlayar, sekaligus menjadi ratu perusahaan perkapalan besar di Thailand, Precious Shipping. Ini adalah perusahaan perkapalan yang memiliki 44 buah kapal.

Di dunia mode, Nishita yang gemar berpose bak foto model ini juga cukup kondang. Namanya menjulang sebagai produsen fashion kelas atas. Karena kecintaan yang tinggi pada dunia fashion, dia pun meluncurkan merek fashion berlabel 'Nsha' yang cukup populer di Bangkok.

Yang tak kalah penting, seperti dikutip dari masalathai.com, wanita muda yang tak bisa ketinggalan dengan BlackBerry-nya ini adalah pemimpin deretan perusahaan keluarga. Beberapa di antaranya adalah Globex Corporation Ltd, Graintrade Ltd, Unistretch Ltd dan Geepee Air Service Ltd.

Untuk memimpin seabrek perusahaan, Nishita telah belajar ilmu administrasi bisnis dengan konsentrasi bidang keuangan dan hukum bisnis dari Boston University School of Management. Selain itu, dia belajar langsung dari ayahnya, Kirit Shah yang menjadi guru bisnis utamanya.

Yang membuat namanya sangat populer adalah masuknya nama dia dalam jajaran orang kaya Thailand versi Forbes. Total kekayaannya US$340 juta atau sekitar Rp3 triliun.

Di tengah kesibukannya memimpin berbagai perusahaan, Nishita masih meluangkan waktunya untuk mengurus yayasan yang ditangani bersama ibunya. Dia cukup aktif dalam mencegah kanker payudara baik sebagai pendonor atau aktivitas melalui Queen Sirikit Center for Breast.






Sumber : Vivanews.com
Read more > Foto-Foto Pilot Cantik, Muda dan Kaya Raya dari Thailand !
 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo