Sunday, November 14, 2010

Ini Dia Notebook dengan Teknologi Audio Paling Bagus Saat Ini !


Buat penggemar instrumen multimedia siapa yang tak kenal Bang & Olufsen. Perusahaan berbasis di Copenhagen, Denmark itu sudah dikenal sebagai produsen perangkat audio video berkelas tinggi.

Kali ini, Bang & Olufsen untuk pertama kalinya mengintegrasikan teknologi dan desainnya ke dalam notebook. David Lewis, desainer produk Bang & Olufsen pun turut terlibat dalam merancang notebook tersebut. Hasilnya, notebook produksi Asus tipe NX90JQ.

"David Lewis ingin merancang notebook yang istimewa. Biasanya notebook diletakkan di ruang kerja. Dia pengin notebook bisa dipajang di ruang tamu," kata Juliana Chen, Business Development Manager Asus Indonesia, saat memperkenalkan NX90JQ di Jakarta, Kamis (11/10/2010).

Juliana menjelaskan tim desain Ice Bang & Olufsen dan Golden Ear Asus berkolaborasi untuk mengembangkan teknologi audio generasi baru yang diberi nama Sonicmaster. Codec audio yang dipakai diklaim dengan kualitas terbaik. Amplifiernya pun 11 watt atau tiga kali lipat lebih kuat daripada di notebook standar. Speaker yang digunakan masing-masing berdiameter 32 mm, sedangkan notebook standar biasanya hanya menggunakan 20 mm. Chamber untuk audio pun 108 cc, bandingkan dengan notebook standar yang hanya 20 cc.

"Kenapa kita memperhatikan kualitas audio? Setelah kita analisa dalam sehari 9,27 jam orang melakukan kegiatan yang berhubungan dengan audio. Jadi sebenarnya audio sangat penting," jelas Juliana.

Tidak hanya kualitas audio yang diunggulkan dalam rancangan tersebut tapi juga tampilannya yang mewah. Bahan casing pembungkusnya istimewa karena menggunakan aluminium kinclong (polished aluminium). Bahkan, produk ini diklaim sebagai notebook pertama yang menggunakan bahan tersebut.

Dua speakernya pun dipasang di kanan kiri layar melayang dari papan ketiknya. Touchpad-nya pun tidak biasa karena ada dua di kanan dan kiri keyboard bukan di bagian bawah. Hal ini untuk memberi keleluasaan bagi pengguna, termasuk yang kidal. Karena didesain bukan untuk mobilitas tinggi untuk di dalam ruangan, ukuran layarnya pun jumbo 18,4 inci.
Namun, jangan kaget kalau satu perangkat ini dibanderol 2.609 dollar AS atau sekitar Rp 25 juta. "Targetnya memang untuk kalangan bisnis dan profesional yang sudah berpengalaman," kata Juliana.

Spesifikasi NX90JQ
Prosesor Intel Core i7-740QM (6 MB cache, 1,73 GHz Turbo up to 2,93 GHz)
Sistem operasi Windows 7 Home Premium
Layar 18,4 inci full HD
Grafis NVIDIA GeForce GT335M with 1 GB VRAM
Memori RAM 8 GB DDR3 1066 MHz
Hardisk 1000 GB SATA
Disc Drive Blu-Ray DVD Combo
Koneksi Bluetooth 3.0, WiFi 802.11 b/g/n
Baterai 6 sel Li Ion 5600 mAh
Berat 4,4 kg
Webcam 2 MP
Harga 2.609 dollar AS

Sumber : Kompas Tekno

Read more > Ini Dia Notebook dengan Teknologi Audio Paling Bagus Saat Ini !

Gayus Resmi Jadi Tersangka Suap Lapas Mako Brimob

Gayus Halomoan Tambunan akhirnya ditetapkan sebagai tersangka suap polisi di Lembaga Pemasyarakatan Mako Brimob, Minggu (14/11).

Menurut Kabid Penum Polri, Kombes Marwoto, polisi memang sudah hampir pasti menetapkan Gayus sebagai tersangka setelah Kepala Lapas Kompol Iwan Siswanto mengaku menerima suap.

"Sejak kepala lapas mengaku menerima suap dari Gayus, kami memang sudah hampir pasti menetapkannya sebagai tersangka. Baru sekarang ditetapkan karena bukti-bukti yang kami perlukan sudah komplit," kata Marwoto ketika dihubungi, Minggu (14/11).

Sementara itu, mengenai manifes pesawat yang digunakan Gayus ke Bali, polisi masih melakukan penyelidikan. Marwoto sendiri mengaku belum menerima laporan pasti mengenai manifes tersebut.

Manifes pesawat berguna mengetahui kapasitas penerbangan karena berpengaruh di beban pesawat ketika terbang, juga berguna jika terjadi kecelakaan terhadap pesawat sehingga dapat diketahui siapa saja penumpangnya.

"Kami masih menunggu penyelidikan mengenai manifes. Bareskrim mungkin sudah memiliki datanya, tapi yang jelas daftar pastinya belum kami terima," pungkasnya.@MediaIndonesia

Read more > Gayus Resmi Jadi Tersangka Suap Lapas Mako Brimob

Duel Pemain Paling Menarik Menjelang Inter Milan Vs AC Milan

5 Duel Panas Derby della Madonnina

Duel panas akan terhampar di Stadion Giuseppe Meazza atau San Siro, Milan, Minggu 14 November 2010 atau Senin dini hari nanti. Inter Milan dan AC Milan akan menjalani derby ke-175 di pentas Serie A.

Banyak hal yang membuat duel ini dipastikan akan berjalan panas. Selain demi klasemen, derby Milan ini juga sarat dengan adu gengsi kedua klub. Tak ayal, Kota Milan dipastikan akan panas menjelang duel dua saudara kandung ini.

Hingga giornata ke-11, Milan saat ini bercokol di posisi puncak klasemen sementara dengan torehan 23 poin. Sedangkan Inter harus puas berada di posisi keempat di bawah Lazio dan Napoli. Namun yang pantas diwaspadai kubu Milan, Inter kini hanya terpaut tiga poin.

Fans kedua klub tentu akan mudah terpancing saat mendengar kata kekalahan. Alasan itulah yang membuat pemain kedua kubu tentu akan bertarung mati-matian untuk memberikan kemenangan bagi para tifosinya.


Nah, tentunya rivalitas kedua tim akan mengerucut dengan duel-duel antar pemain di tiap lini. Tak hanya itu, allenatore Inter Milan Rafael Benitez juga akan beradu strategi dengan pelatih Milan, Massimiliano Allegri.

Berikut ini 5 duel yang akan terjadi sepanjang pertandingan:


1. Lucio versus Zlatan Ibrahimovic

Lucio menjadi bek paling penting di jantung pertahanan Nerazzurri. Kedatangannya di musim pertama bersama Inter langsung membuahkan hasil dengan gelar treble winners musim lalu. Lugas, kokoh, selalu tampil ngotot dan pandai membantu serangan menjadi sederet kelebihan bek asal Brasil ini.

Lucio kemungkinan akan berduet dengan Marco Materazzi menyusul cederanya Walter Samuel. Lucio akan memimpin barisan pertahanan Inter guna menghentikan Zlatan Ibrahimovic, ujung tombak Milan.

Sebaliknya, Ibra akan menjadi batu ujian paling berat bagi Lucio di jantung pertahanan. Meski permainan Ibra saat ini tengah menjadi sorotan, namun mantan penyerang Inter ini tentu cukup mengetahui kesulitan apa yang akan dihadapi. Ibra cukup mengenali kemampuan Nerazzurri setelah sempat menjadi punggawa Inter. Punya skill di atas rata-rata, kuat dan cerdas menjadi sederet kelebihan Ibra yang sewaktu-waktu dapat menjadi mimpi buruk bagi Inter.

2. Ivan Cordoba versus Ronaldinho

Cordoba biasanya dimainkan sebagai bek tengah. Namun Benitez sepertinya akan menggeser Cordoba sebagai bek kanan Inter menyusul cederanya Douglas Maicon. Bek asal Kolumbia ini akan diberi tugas menempel Ronaldinho.

Bukan pekerjaan mudah tentunya. Karena itu, Cordoba tentu akan mengharapkan bantuan sang kapten Javier Zanetti yang berposisi sebagai gelandang bertahan guna mematikan Ronaldinho.

3. Wesley Sneijder versus Gennaro Gattuso
Otak permainan Biru Hitam berada pada sosok Wesley Sneijder. Trequartista Inter ini akan memegang peranan penting untuk mensuplai bola bagi barisan depan Inter yang akan di isi duet Samuel Eto'o dan Diego Milito. Syaratnya, Sneijder harus bisa menjauh dari tempelan Gennaro Gattuso yang tentu akan memainkan perannya sebagai gelandang perusak di lini tengah.

4. Milito & Eto’o versus Nesta & Thiago Silva

Diego Milito dan Samuel Eto’o akan head to head dengan duo tembok Milan Alessandro Nesta dan Thiago Silva. Pekerjaan yang tak mudah untuk menjaga Eto'o. Striker Kamerun ini berhasil menjadi pundi-pundi gol Inter.

Sedangkan pergerakan Milito tentu diharapkan akan memecah konsentrasi pertahanan Milan. Total waspada menjadi harga mati bagi Nesta dan Thiago. Terlebih, Nesta beberapa kali sering membuat kesalahan sedangkan Thiago juga tidak dalam kondisi terbaik.

5. Massimiliano Allegri versus Rafael Benitez

Massimiliano Allegri awalnya diragukan untuk menahkodai Rossoneri. Namun ia mampu membuktikan dengan mengantar Milan sementara memuncaki klasemen Serie A meski juga harus ternoda dengan kekalahan dari Juventus, pekan lalu.

Sebaliknya, Benitez yang awalnya diyakini akan mampu menjadi penerus Jose Mourinho justru harus menelan kritikan demi kritikan. Allenatore asal Spanyol ini juga menjadi bulan-bulanan setelah Inter dipermalukan Tottenham Hotspur di Champions League. Tak heran jika kedua pelatih tentu membidik kemenangan sebagai harga mati guna membungkam kritikan.



Read more > Duel Pemain Paling Menarik Menjelang Inter Milan Vs AC Milan
 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo