Tuesday, April 23, 2013

Sekilas tentang burung nuri raja papua


Dengan panajang tubuh sekitar 31 cm  dan warna hijau terang, ramping, dan berekor panjang. Sayap berbercak merah dan tunggir biru. Jantan memiliki punggung hitam dan bercak merah di sayap lebih besar. Betina berpunggung hijau.

Suara 
Tajam dan tegas seperti palu, juga serangkaian suara seperti elang-alap.
Belum tersedia rekaman suara yang diambil di wilayah Indonesia

Persebaran dan Ras
Savana terbuka di Trans-Fly, antara muara S. Digul dan S. Fly, serta di dekat permukaan laut Papua. Juga terdapat di Australia.

Memiliki dua sub-spesies dengan daerah persebaran:

  • coccineopterus (Gould, 1865) – Papua bagian selatan dan Australia bagian utara.
  • erythropterus (J. F. Gmelin, 1788) – Pedalaman Australia bagian timur.

Tempat Hidup dan Kebiasaan
Berpasangan atau tergabung dalam kelompok besar sampai lebih dari 50 ekor. Terbang ringan dan agak tidak menentu. Burung arboreal yang memakan biji-bijian, buah-buahan, bunga-bungaan, dan serangga di savana dan kawasan terbuka yang ditumbuhi pepohonan.

0 comments:

Post a Comment

 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo