Bos Maxima Pictures, Ody Mulya Hidayat, membebarkan rencana kedatangan bintang porno Jepang, Miyabi, ke Indonesia pada Senin, 29 November 2010.
Dia menjelaskan, Maxima Pictures masih menunggu kepastian dari pihak manajemen Miyabi. “Iya, dia (Miyabi) rencananya akan datang besok pagi, tapi masih menunggu keputusan dari manajemen Miyabi malam ini,” ucap Ody saat dihubungi VIVAnews.com, Minggu 28 November 2010.
Tujuan Miyabi datang lagi ke Indonesia adalah untuk menhadiri jumpa pers film 'Hantu Tanah Kusir'. ”Besok itu agendanya jumpa pers ke sejumlah media tentang film terbaru. Jadi Miyabi datang untuk press conference saja,”ujarnya.
Namun, kabar kedatangan Miyabi ke Indonesia, melalui bandara Soekarno Hatta, sudah tercium oleh FPI (Front Pembela Islam) yang berniat menghadang kedatangan bintang porno tersebut.
Lalu bagaimanakah sikap Maxima Pictures menghadapi kecaman FPI? ”Saya sudah dengar kabar itu, memang belum kondusif kalau saat ini Miyabi dipaksakan datang. Tapi Miyabi tetap profesional untuk memenuhi tanggung jawabnya,” ucapnya.
FPI juga dikabarkan akan mendatangi kantor Maxima Pictures untuk menolak kedatangan Miyabi. ”Kalau mau datang silakan, saya tidak mempermasalahkannya. Saya akan ajak dialog nanti tentang Miyabi,” kata Ody santai.
Read more > Apakah Miyabi di Jakarta Hari Ini ?
Dia menjelaskan, Maxima Pictures masih menunggu kepastian dari pihak manajemen Miyabi. “Iya, dia (Miyabi) rencananya akan datang besok pagi, tapi masih menunggu keputusan dari manajemen Miyabi malam ini,” ucap Ody saat dihubungi VIVAnews.com, Minggu 28 November 2010.
Tujuan Miyabi datang lagi ke Indonesia adalah untuk menhadiri jumpa pers film 'Hantu Tanah Kusir'. ”Besok itu agendanya jumpa pers ke sejumlah media tentang film terbaru. Jadi Miyabi datang untuk press conference saja,”ujarnya.
Namun, kabar kedatangan Miyabi ke Indonesia, melalui bandara Soekarno Hatta, sudah tercium oleh FPI (Front Pembela Islam) yang berniat menghadang kedatangan bintang porno tersebut.
Lalu bagaimanakah sikap Maxima Pictures menghadapi kecaman FPI? ”Saya sudah dengar kabar itu, memang belum kondusif kalau saat ini Miyabi dipaksakan datang. Tapi Miyabi tetap profesional untuk memenuhi tanggung jawabnya,” ucapnya.
FPI juga dikabarkan akan mendatangi kantor Maxima Pictures untuk menolak kedatangan Miyabi. ”Kalau mau datang silakan, saya tidak mempermasalahkannya. Saya akan ajak dialog nanti tentang Miyabi,” kata Ody santai.