Monday, January 14, 2013

Belek mata pada murai batu

Snoot atau penyakit mata pada murai batu sering di temui pada peternak muarai batu, penyakit ini di sebabkan oleh bakteri yang menyerang mata, penyakit ini sering menyerang pada anakan murai batu yang masih berumur sekitar 10 harian, ciri-ciri apabila terserang penyekit ini adalah kelopak mata berwarna merah, bengkak di sekitar mata, mata mengeluarkan air terus-menerus, burung yang terserang penyakit ini otomatis akan berkurang nafsu makanya, penyakit ini sangat cepat menularnya, apabila sudah kronis bisa mengakibatkan burung mati.

PENCEGAHAN
Sebab dari penyakit ini adalah lingkungan kandang yang tidak bersih, kondisi lembab, penyakit ini biasa muncul pada musim  kemarau yang panjang, maka untuk pencegahanya haruslah kita sering membersihkan tempat/sangkar burung secara rutin, jemurlah burung pada pagi hari bagusnya dari jam 07 – 09 pagi, semprotlah sangkar dengan desinfektan.

PENGOBATAN
  • Jauhkan burung yang terjangkit dari burung yang sehat lainya
  • berikan obat antibiotik untuk burung
  • jaga kondisi sangkar agar selalu bersih
  • berikan obat tetes sesuai anjuran
  • Berikan penghangatan pada burung yang terjangkit
Untuk peternakan: selalu kondisikan kandang pada keadaan yang bersih/steril dengan cara memberikan obat Antiseptik yang di semprotkan di dalam kandang, sebab sering juga anakan yang baru kita ambil/unduh sudah kena penyakit ini, ganti bahan sarang yang baru setiap kali kita mengambil/menguduh anakan.

0 comments:

Post a Comment

 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo