Saturday, December 22, 2012

Kolibri Ninja - Info Dan Tips


Burung Kolibri Ninja merupakan salah satu jenis kolibri yang paling banyak dipelihara oleh pecinta burung kicau. Selain memiliki warna bulu yang bagus burung ini juga mempunyai kicauan yang merdu. Burung yang makanan utamanya nectar ini memang agak sulit perawatannya. Perlu perhatian khusus agar burung dapat hidup sehat. Berikut beberapa tips tentang cara memilih dan merawat burung kolibri.

Melilih Burung Kolibri Ninja

  • Pilih yang lincah bergerak, menandakan burung sehat.
  • Pilih yang memiliki kondisi tubuh yang bagus, bisa dilihat dari anggota tubuhnya dan kondisi bulu.
  • Pilih yang berkepala dan berparuh besar.
  • Untuk membedakan antara burung jantan dan betina pada burung jenis kolibri adalah dengan memperhatikan warna bulunya. Burung jantan memiliki warna yang lebih mengkilap pada daerah kepala dan leher. Sedangkan pada betina bulunya tidak memiliki warna yang mencolok.

Merawat Burung Kolibri Ninja
Burung Kolibri adalah salah satu burung yang gampang-gampang susah untuk dipelihara. Hal ini dikarenakan makanan burung ini bukanlah biji-bijian seperti pada kebanyakan burung lain. Burung ini di alam memakan nektar yang ada pada bunga. Perlu diketahui bahwa burung ini makan hingga 5 sampai 15 kali dalam sehari. Burung ini harus makan hingga sampai 4 kali berat badannya. Berikut tips merawat burung kolibri jenis ninja.

Makanan - Selalu sediakan air gula di dalam kurungan. Air gula yang baik adalah dengan perbandingan takaran 1 : 4. 1 bagian gula dan 4 bagian air. Untuk menunjang kebutuhan nutrisinya, sebaiknya disediakan juga kroto agar burung tetap fit.

Sangkar - Burung kolibri memang memiliki tubuh yang kecil, tetapi usahakan untuk dipelihara pada kurungan atau sangkar dengan ukuran minimal 30 x 30 cm dan tinggi sekitar 60 cm. Bisa juga digunakan sangkar bundar yang banyak tersedia di toko sangkar burung.

Merawat - Cara merawat burung jenis kolibri memang sedikit sulit jika dibanding dengan burung lain. Namun pada intinya hampir sama dengan burung kicauan yang lain. Jaga kebersihan sangkar atau kurungan dengan membersihkan kotoran setiap hari. Jangan terlalu lama dalam menjemur burung ini, karena jenis kolibri tidak begitu kuat jika terlalu lama pada terik matahari.

Read more > Kolibri Ninja - Info Dan Tips

Friday, December 14, 2012

Cara Memaster Burung Kicauan

Memaster Burung - Burung Kicauan saat ini menjadi hobi yang semakin banyak digandrungi oleh masyarakat kita. Mulai untuk ikut perlombaan hingga hanya untuk hiburan di rumah. Dalam memelihara burung kicauan tentu setiap orang ingin burungnya mampu berkicau dengan variasi dan volume yang baik. Perlu diketahui bahwa mengenai volume kicau burung adalah suatu bawaan dari burung sehingga hal ini sangat sulit untuk dirubah. Namun untuk variasi kicau burung dapat kita rubah dengan cara melakukan pemasteran burung.
Tentu para penghobi burung kicauan paham bahwa melakukan pemasteran burung adalah suatu hal keharusan agar kualitas burungnya semakin baik. Ada beberapa hal yang perlu dilakukan atau diperhatikan tentang cara memaster burung kicauan. berikut beberapa hal yang perlu anda ketahui ketika ingin melakukan pemasteran bururng kicauan.


  1. Tempat - Yang perlu diperhatikan pertama adalah mengenai tempat pemasteran bururng. Pilih tempat yang tidak bising sehingga burung yang dimaster bisa fokus terhadap suara masterannya.
  2. Kondisi - Selanjutnya perhatikan pula tentang kondisi burung yang akan dimaster. Yang terbaik dalam memaster burung adalah ketika kondisi burung dalam keadaan sedang mabung atau bulunya rontok. Meski demikian burung dalam keadaan normal juga bisa dilakukan pemasteran namun untuk hasilnya kurang efektif.
  3. Suara Masteran - Selanjutnya kita harus menyesuaikan karakter suara master burung dengan karakter kicau burung yang dimaster. Mulai dari tinggi rendahnya nada, kecepatan nada dan volume kicauan. Tidak mungkin kita memaster burung dengan kecepatan kicau rendah dengan suara masteran yang tinggi. Pemilihan karakter suara kicauan ini sangatlah penting dalam pemasteran burung. Suara burung yang sering dijadikan masteran adalah suara burung yang monoton seperti ciblek, prenjak, kenari dan suara burung lain.
  4. Waktu - Ketika melakukan pemasteran burung pilih waktu yang sesuai seperti menjelang pagi, sore hari dan siang. Yang terpenting adalah ketika burung dalam keadaan tenang. Usahakan untuk mengkerodong burung yang dimaster dan jangan taruh burung terlalu dekat dengan sumber suara agar hasil yang diperoleh efektif.
Read more > Cara Memaster Burung Kicauan
 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo