Sunday, October 31, 2010

Inilah Daftar 22 Gunung Api yang Perlu di Waspadai

Gunung Merapi sudah meletus. Hingga kini status awas masih disandang gunung tersebut. Namun, selain Merapi, ternyata masih ada 21 gunung api di Indonesia yang berstatus waspada. Hal ini dikatakan Kepala Badan Geologi R. Sukhyar ketika ditemui baru-baru ini di Bandung, Jawa Barat.

Menurut Sukhyar, penetapan status normal ke waspada menunjukkan bahwa terjadi peningkatan aktivitas di gunung api tersebut. Namun, bukan berarti semua gunung tersebut akan meletus. Ini berbeda dengan anak Gunung Krakatau yang terus mengeluarkan letusan kecil, meski berstatus waspada. Hal ini terjadi karena karakteristik Krakatau memang begitu.

Khusus untuk Krakatau, kata Sukhyar, pihaknya sudah merekomendasikan agar gunung tersebut jangan dulu disinggahi. Bahkan para nelayan juga diimbau untuk tidak mendekat dalam radius satu kilometer dari pantai Gunung Krakatau.

Berikut data di Badan Geologi Kementerian ESDM terkait gunung api yang berstatus di atas normal:

1. Seulawah Agam (NAD) dengan status waspada

2. Sinabung (Sumatra Utara) dengan status waspada

3. Talang (Sumatra Barat) dengan status waspada

4. Kaba (Bengkulu) dengan status waspada

5. Kerinci (Jambi) dengan status waspada

6. Anak krakatau (Lampung) dengan status waspada

7. Papandayan (Jawa Barat) dengan status waspada

8. Slamet (Jawa Tengah) dengan status waspada

9. Bromo (Jawa Timur) dengan status waspada

10. Semeru (Jawa Timur) dengan status waspada

11. Batur (Bali) dengan status waspada

12. Rinjani (NTB) dengan status waspada

13. Rokatenda (NTT) dengan status waspada

14. Sangeang Api (NTB) dengan status waspada

15. Egon (NTT) dengan status waspada

16. Soputan (Sulawesi Utara) dengan status waspada

17. Lokon (Sulawesi Utara) dengan status waspada

18. Gamalama (Maluku Utara) dengan status waspada

19. Dukono (Maluku Utara) dengan status waspada

20. Ibu (Maluku Utara) dengan status siaga

21. Karangetang (Sulawesi Utara) dengan status siaga

22. Merapi (DIY dan Jawa Tengah) dengan status awas

Read more > Inilah Daftar 22 Gunung Api yang Perlu di Waspadai

Hari Ini, Gunung Merapi Keluarkan Wedhus Gembel 4 Kali

Hasil pemantauan instrumental dan visual menunjukkan aktivitas gunung Merapi masih tinggi. Bahkan, pada hari ini dari pukul 00.00 sampai 18.00 WIB, gunung Merapi telah mengeluarkan empat kali awan panas yang kerap disebut wedhus gembel.

Karena itu, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi tetap menetapkan status gunung Merapi masih dalam status awas (level empat).

Berdasarkan pemantauan sementara dari pukul 00.00-18.00 WIB, seperti ditulis dalam akun twitter Staf Khusus Presiden Bidang Bencana Alam, Andi Arief, telah terjadi guguran sebanyak 149 kali, Multiphase 30 kali, gempa vulkanik 3 kali, gempa Tektonik 3 kali, Low Frekuensi 17 kali, serta awan panas 4 kali.

Awan panas ini kerap disebut wedhus gembel karena menyerupai bulu domba itu. Bukan hanya panas, 'wedhus gembel' ini memiliki kecepatan gerak hingga 200 kilometer per jam.

Sedangkan, berdasarkan pengamatan yang dilakukan pukul 06.00-12.00 WIB tadi siang, aktivitas kegempaan relatif menurun. Sampai Pukul 12:00 WIB, gempa guguran masih mendominasi aktivitas Gunung Merapi tercatat 93 kali, gempa MP tercatat 22 kali, sedangkan gempa vulkanik tidak terjadi dan awan panas juga tidak nampak.

"Gempa low frequency menunjukkan peningkatan mencapai 17 kali, yang menunjukkan bahwa adanya aktivitas gas, pasca puntahan awan panas di lereng G. Merapi," kata Surono tadi siang.@Vivanews

Read more > Hari Ini, Gunung Merapi Keluarkan Wedhus Gembel 4 Kali

Saturday, October 30, 2010

Tahukah Anda, Seberapa Dalam Vagina Wanita ?

Sangat menyenangkan bagi pria ketika datang waktunya penetrasi. Namun, tahukah Anda bahwa penetrasi bukanlah instrumen kenikmatan utama bagi wanita.

“Hanya sekitar sepertiga wanita yang bisa orgasme dari hubungan seksual itu sendiri,” kata Paul Jenner lewat bukunya “Great Sex: Rahasia Seks Terdahsyat”.

Lantas, apa yang harus dilakukan pada Miss V yang sensitif?

“Kenyataannya, hanya sepertiga bagian luar Miss V saja-kurang lebih 2,5 cm-yang sangat sensitif daripada semua bagiannya. Sebagian karena adanya lebih banyak syaraf akhir dan sebagian karena jalan masuknya dikelilingi oleh sistem klitoral. Buktinya adalah sangat sedikitnya perempuan yang masturbasi dengan memasukan sesuatu ke dalam Miss V mereka,” jelas Jenner.

Jenner juga membeberkan fakta bahwa ukuran Miss V secara mengejutkan ternyata kecil. Miss V berukuran diameter hanya 2 cm (0,8 inci) dan kira-kira panjangnya 7,5 cm (3 inci) pada wanita yang belum memiliki anak. Miss V membesar selama perangsangan seksual, menggembung sekira 6 cm (2,3 inci) pada ujung diameter serviks dan memanjang sekitar 10 cm (4 inci).

“Miss V melebar untuk menyesuaikan Mr P, apapun ukurannya. Selama orgasme, sepertiga bagian luar Miss V berkontraksi dengan interval 0,8 detik. Sebagian besar wanita mengalami tiga sampai lima kontraksi, tetapi kontraksi itu bisa juga sebanyak 10-15 kontraksi,” tutupnya.




Read more > Tahukah Anda, Seberapa Dalam Vagina Wanita ?

Inilah Kemenangan Persija Atas Persib 3-0

Persija Jakarta berhasil memuaskan para pendukungnya. Di stadion Gelora Bung Karno, tim Macan Kemayoran sukses menaklukkan Persib Bandung tiga gol tanpa balas.

Kemenangan Persija dalam laga klasik, Sabtu (30/10/2010) tersebut terjadi di babak kedua. Tiga gol tuan rumah tersebut masing masing dicetak oleh Greg Nwokolo, Aliyudin dan Bambang Pamungkas.

Jalannya Pertandingan

Persib lebih dulu menekan lewat Christian Gonzalez namun dengan mudah diamankan oleh kiper Hendro Kartiko. Sedangkan kartu kuning pertama lebih dulu didapat oleh Persib kepada Nova Ardianto di menit ke-2.

Peluang Bambang dari tendangan bebas masih membentur pagar pemain Persib sehingga bola melambung di atas mistar gawang Persib. Sementara satu lagi peluang emas Bambang masih dapat diblok oleh Nova.

Setelah itu Persib balik menyerang. Sebuah sundulan Pablo Franches di menit ke-9 masih gagal menembus gawang Persija. Begitu juga sebuah kesempatan Gonzalez masih melenceng dari sasaran.

Sementara Hariono mencoba melepaskan tendangan langsung yang menuju gawang namun dengan mudah diamankan Hendro. Sedangkan usaha Persija lewat Oliver Makour masih melambung di atas gawang Markus.

Pada menit ke-27 sebuah usaha Ilham di depan gawang masih dapat diamankan oleh Markus. Menit ke-31, Octavianus gagal memanfaatkan peluangnya setelah tendangannya masih melambung.

Skor 0-0 bertahan hingga turun minum. Namun Persija akhirnya unggul lebih dulu di babak kedua setelah Greg Nwokolo berhasil melepaskan tendangan kaki kanannya memanfaatkan umpan terobosan Bepe di menit ke-51

Pada menit ke-57, Bepe memiliki peluang namun bola hasil sepakan kaki kanannya masih dapat digagalkan oleh Markus. Sementara tendangan dari Frances di menit ke-60 masih lemah sehingga digagalkan Hendro.

Tendangan keras Syamsul Haerudin dari luar kota penalti masih tipis melebar di samping gawang Markus di menit ke-62. Tak lama kemudian Persija kembali unggul lewat pemain pengganti Aliyudin setelah meneruskan umpan Greg di menit ke-64.

Dua peluang dari Greg dan juga Bambang belum dapat menambah keunggulan.
Namun Bambang akhirnya mampu menjebol juga gawang Persib lewat tendangan kaki kanannya ke dalam gawang Persib di menit ke-77.

Persija pun semakin jauh unggul 3-0 atas Persib. Meskipun Persija masih mencoba menghadirkan beberapa peluang namun skor tersebut tetap tidak berubah hingga wasit Jumadi Efendi meniupkan peluit panjang

Susunan pemain

Persija Jakarta: Hendro Kartiko, Toni Sucipto, E. Precious, Eric Arsene Bayemi, Leo Saputra, Syamsul Haerudin, Oliver Makor, M. Ilham, Oktavianus (Aliyudin 63); Bambang Pamungkas, Greg Nwokolo

Persib Bandung: Markus Horison, Gilang Angga Kusuma, Nova Arianto, Maman Abdurahman, Wildansyah; Siswanto, Moh Sharir Bin Ishak, Hariono, Atep, Pablo Frances, Christian Gonzalez

Read more > Inilah Kemenangan Persija Atas Persib 3-0

Friday, October 29, 2010

Sering Ganti Posisi Bercinta Pengaruhi Bakar Banyak Kalori ?

SEKS sangat bermanfaat bagi pasutri. Bukan hanya sebagai ajang pembuktian cinta, namun seks juga dapat membuat tubuh lebih sehat. Apa pasal?

Tak ubahnya olahraga, bercinta merupakan kegiatan yang sangat menyehatkan. Bercinta dengan pasangan bisa membantu seseorang membentuk tubuh. Selain membuat tubuh aktif bergerak, seks juga dapat membuat jantung lebih banyak bekerja karena termasuk dalam kategori olahraga cardiovascular.

Ketika berhubungan intim dengan pasangan, Anda membutuhkan pengerahan tenaga yang besar, semua otot tubuh akan bekerja tiap kali Anda bersanggama dengan pasangan. Sehingga, otot-otot tubuh menjadi lebih lentur dan kencang.

Tak hanya itu saja, sebuah penelitian mengungkapkan bahwa setiap kali Anda berciuman ketika ajang foreplay mampu membakar 26 kalori. Bisa Anda bayangkan berapa banyak kalori yang dapat Anda bakar ketika terlibat dalam satu kali pergumulan dengan pasangan?

Kendati demikian, sangat sedikit orang yang tahu bahwa memanjakan diri dalam sesi seks dapat memicu keringat, yang sama menguntungkannya dengan olahraga. Ini tidak hanya membantu pembakaran kalori ekstra, tetapi juga memungkinkan pasangan untuk melakukan latihan rutin dan juga menikmati kenikmatan seksual.

"Hampir semua otot termasuk kaki, paha, lengan, bahu dan perut bagian bawah yang bekerja pada saat interaksi seksual. Apa pun yang dilakukan untuk tubuh harus dilakukan selama minimal 15 menit. Jadi pasangan perlu memberikan perhatian ekstra. Jika mereka ingin memperoleh manfaat kesehatan tambahan dari posisi seksual, mereka harus memperpanjang aktivitas seksual dari foreplay sampai menuju klimaks," kata Dr Basheer Ahmad Roy, spesialis seks di India yang dinukil dari Times of India, Jumat (29/10/2010).

Terlepas dari kenyataan bahwa seks dapat meredakan sakit kepala, mengurangi depresi, membuat rambut dan kulit bersinar, itu juga benar. Sementara itu, Dr Shivi Jaggi, seorang seksolog yang berbasis di Delhi menegaskan, bahwa seks membantu membakar banyak kalori lewat posisi yang berbeda-beda. Apa pasal?

"Beberapa posisi memerlukan lebih banyak kekuatan fisik dan melibatkan lebih banyak otot yang bekerja. Sehingga menyebabkan penurunan berat badan dan melatih otot. Intensitas gerakan dan durasi seks membuat banyak perbedaan," tutup Dr Shivi Jaggi.

Read more > Sering Ganti Posisi Bercinta Pengaruhi Bakar Banyak Kalori ?

Pilih Mana Cinta atau Uang ?

Uang adalah salah satu sumber pertengkaran dalam sebuah hubungan. Jika Anda dan pasangan memiliki kesulitan dalam bidang keuangan, janganlah menjadikan kesulitan tersebut sebagai alasan pertengkaran. Meski Anda benar-benar berada dalam keadaan sulit.

Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa Anda coba, untuk mempertahankan hubungan di saat kesulitan ekonomi datang mendera:

1. Ingatlah bahwa Anda memiliki pasangan. Masalah yang Anda hadapi saat ini tidak hanya menjadi masalah Anda, tapi juga pasangan anda. Ingatlah untuk selalu menyingkirkan dugaan dan membicarakan masalah keuangan tersebut bersama-sama. Jika Anda berhasil melewati masa sulit, hal tersebut akan menjadi kenangan indah bagi Anda berdua.

2. Lakukanlah hal-hal yang menyenangkan bersama pasangan Anda secara rutin. Tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk melakukan hal yang menyenangkan bersama dengan kekasih Anda. Hal-hal sederhana, seperti memasak bersama atau mendekor ulang kamar tidur dapat menghangatkan hubungan Anda.

3. Rencanakan tujuan jangka panjang Anda bersama pasangan. Untuk menjaga sekelompok orang terfokus ke arah yang sama, mereka harus memiliki tujuan yang mereka rancang bersama. Hal tersebut juga dapat diterapkan kepada para pasangan. Untuk itu, Anda perlu merencanakan tujuan yang Anda rancang berdua, seperti merencanakan liburan musim panas bersama atau membeli mobil baru.

Read more > Pilih Mana Cinta atau Uang ?

Thursday, October 28, 2010

Nama Bayi "Muhammad" Populer di Inggris

Muhammad telah menjadi nama paling populer untuk anak laki-laki baru lahir di Inggris.

Peringkatnya naik dari posisi ketiga tahun lalu. Nama ini menyalip Jack yang telah mendominasi daftar ini selama 14 tahun terakhir tetapi kini harus turun ke tempat ketiga.

Olivia menduduki posisi puncak daftar untuk gadis kecil selama dua tahun berturut-turut, menyusul Ruby dan Chloe.

Total sebanyak 7.549 bayi baru lahir diberi 12 variasi nama Muhammad pada tahun lalu, seperti Muhammad dan Mohammad.

Nama anak lagi-laki paling populer kedua, Oliver, diberikan kepada 7.364 bayi.

Harry dan Alfie masing-maing menduduki tempat keempat dan kelima.

Daftar resmi, yang mencakup semua kelahiran pada tahun 2009 di Inggris dan Wales, menempatkan Mohammed di nomor 16 tetapi ini tidak termasuk ejaan yang berbeda, yang semuanya diberi peringkat secara terpisah.

Ketika mereka ditambahkan, Mohammed menduduki posisi teratas.

Terkait popularitas, ejaan varian yang digunakan tahun ini adalah: Muhammad, Mohammad, Muhammed, Mohamed, Mohamad, Muhamed, Mohammod, Mahamed, Muhamad, Mahammed dan Mohmmed.

Masih ada ejaan lainnya tetapi ini tidak digunakan untuk kelahiran di Inggris dan Wales pada tahun 2009. Secara regional, ejaan tunggal Mohammed menduduki poisi teratas untuk West Midlands.

Sejak tahun 1999 jumlah bayi yang bernama Muhammad, telah meningkat lebih dari setengah.

Pada tahun 1999 nama itu diberikan kepada 4.579 bayi yang baru lahir.

Lebih jauh ke belakang, ejaan Mohammed muncul di posisi 73 dalam daftar pada 1964 dan ke-87 pada tahun 1944.

Read more > Nama Bayi "Muhammad" Populer di Inggris

Daftar Pemenang SCTV Awards 2010

Gelaran penghargaan SCTV Awards 2010 akhirnya berhasil dilangsungkan dengan sukses di Balai Sarbini, Jaksel, Kamis (28/10) malam ini. Dan seperti gelaran-gelaran sebelumnya, barisan artis paling ngetop pilihan pemirsa pun mendapatkan penghargaan satu demi satu.

Beberapa penampilan yang menghibur ditunjukkan oleh beberapa vokalis band ternama di Indonesia. Tak ketinggalan juga solois tenar semacam Afgan Syah Reza dan Shandy Sandoro.

Yang menonjol adalah saat Afgan menyanyikan lagu Keong Racun versi jazz berduet dengan Charly ST12 dan saat Afgan berduet dengan Shandy dan menyanyikan lagu Jangan Menyerah. Lagu kedua terasa begitu mengharukan karena didedikasikan pada Franky Sahilatua yang sedang sakit. Tampak ditampilkan slide show Franky yang sedang menyanyi dan saat merayakan ulang tahunnya di rumah sakit.

Dan inilah para pemenang penghargaan dalam gelaran tahunan tersebut:

1. Penyanyi Ngetop: Afgan Syah Reza
2. Pembawa Acara Ngetop: Cinta Kuya
3. Iklan Ngetop: XL Versi Tebak-Tebakan
4. Aktris Pemeran Pendamping Ngetop: Dinda Kanyadewi
5. Aktor Pemeran Pendamping Ngetop: Adly Fairuz
6. Grup Band Ngetop: ST12
7. Lifetime Achievement Award: Franky Sahilatua
8. Aktris Pemeran Utama Ngetop: Shireen Sungkar
9. Aktor Pemeran Utama Ngetop: Teuku Wisnu
10.Program Ngetop: CINTA FITRI SEASON 6.

Sumber: Kapanlagi.com

Read more > Daftar Pemenang SCTV Awards 2010

Inilah Seleb Hollywood yang Menolak Bugil di Cover Playboy

Sejumlah kaum penghibur ternyata tak semuanya bersedia tampil syur untuk majalah Playboy kendati dibayar mahal.

Jenni "J-Woww" yang bekerja untuk MTV "Jersey Shore" terang-terangan menolak berpose untuk majalah tersebut, bahkan dia dikabarkan tak mau menyentuh uang US$400 ribu atau sekitar Rp 3,5 miliar yang sudah disiapkan untuknya. "Aku tak akan melakukan apapun untuk Playboy, kapanpun," ujarnya kepada Ryan Seacrest dari KIIS-Radio.

Selain Jenni, inilah selebritas yang menolak bugil untuk cover Playboy.

Oksana Grigorieva

Bekas pacar Mel Gibson ini tak mau mengambil uang yang siap di atas meja senilai Rp 670 juta dengan syarat tampil telanjang untuk pemotretan sampul majalah Playboy.

Namun manajer Oksana, Steve Jaffe, menyatakan "Tak sekarang, tidak akan pernah, untuk sejumlah uang bagi klien kami, Oksana Grigorieva, akan mempertimbangkan berpose demi Playboy."

Nelly Furtado
Penyanyi Kanada dilaporkan mengembalikan uang Rp 4,5 miliar meskipun tampil berpakaian penuh di Playboy.

Lady Gaga
Mengaku tak bersedia tampil dengan pakaian seronok demi sejumlah uang. Meskipun selama ini dia kerap tampil dengan pakaian mini, namun menolak berpose aduhai di majalah tersebut, padahal sejumlah uang menantinya.

Di akun Twitter-nya dia menulis,"Maksudku, jika saya seorang model glamour, saya akan menjadi perhatian (dengan tampil di Playboy), tapi buatku, semua itu demi musik. Tanyakan padaku ketika aku memiliki sebuah album baru untuk distel."

Patricia Bieber

Seleb ini memulangkan uang senilai Rp 446 juta yang disediakan untuknya karena harus tampil topless di Playboy. Perwakilan Biber manyatakan, "Kecantikan alami adalah sebuah bentuk kekayaan yang harus dihargai. Ibu Patricia adalah penganut Kristen, di sana tak dibenarkan tampil di Playboy, hal itu bertentangan dengan agamanya."

Jessica Alba

Anda mungkin pernah melihat gambar sampul Jessica Alba di Playboy, namun sesungguhnya artis ini menolak tampil majalah tersebut. Gambar itu diambil usai dia terpilih sebagai salah satu "25 Selebritas Terseksi" pada 2006.

"Playboy telah menyakiti hak pribadi saya. Malajah ini menampilkan sampul gambar saya tanpa izin terlebih dahulu."

Lindsay Lohan

Playboy telah mendapatkan persetujuan untuk pemotretan telanjang artis ini. Rumor yang berkembang, majalah syur ini bersedia membayar Rp 6,25 miliar hingga Rp 8 miliar tahun lalu.

Namun salah satu perwakilan Lindsay mengatakan, "Lindsay bahagia melakukan untuk sampul majalah, tetapi tidak dalam pose telanjang. Jika dia tahu harus telanjang, maka dia bakal tak mau."

Melanie Brown

Bekas anggota Spice Girl, grup nyanyi Inggris, lima kali menampik tawaran Playboy. dia katakan, "Mereka sangat menggelikan telah menyediakan sejumlah uang untukku, namun aku tak siap melakukannya. Aku akan memperhatikan hal itu di masa akan datang ketika aku merasa saatnya sudah tepat," ujar penyanyi dengan nama panggung Mel B.

Read more > Inilah Seleb Hollywood yang Menolak Bugil di Cover Playboy

Wednesday, October 27, 2010

Sejarah Awal Sumpah Pemuda 1928

SUMPAH Pemuda merupakan sumpah setia hasil rumusan pemuda pemudi Indonesia pada Kongres Pemuda II. Gagasan penyelenggaraan Kongres Pemuda II berasal dari Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI). Kongres dilaksanakan di tiga gedung yang berbeda dan dibagi dalam beberapa sesi. Rapat pertama dilaksanakan pada 27 Oktober 1928 di Gedung Katholieke Jongenlingen Bond, Lapangan Banteng, Jakarta. Dalam sambutannya, Ketua PPI Soegondo berharap penyelenggaraan kongres ini dapat memperkuat semangat persatuan para pemuda.

Kemudian dilanjutkan dengan uraian Mohammad Yamin tentang arti dan hubungan persatuan dengan pemuda. Menurutnya, ada lima faktor yang bisa memperkuat persatuan Indonesia, yaitu sejarah, bahasa, hukum adat, pendidikan, dan kemauan. Rapat kedua dilaksanakan pada 28 Oktober 1928, di Gedung Oost-Java Bioscoop dengan agenda membahas masalah pendidikan. Pada sesi berikutnya, sebelum penutupan kongres, untuk pertama kalinya diperdengarkan lagu Indonesia Raya karya Wage Rudolf Supratman. Kongres Pemuda II ditutup dengan pengumuman rumusan hasil kongres. Peserta Kongres Pemuda II berasal dari berbagai wakil organisasi pemuda, seperti Jong Java, Jong Ambon, Jong Celebes, Jong Batak, Jong Sumatranen Bond, dan Jong Islamieten Bond.
Read more > Sejarah Awal Sumpah Pemuda 1928

Perbandingan Harga Honda CBR 250R dan Kawasaki Ninja !

Honda menawarkan sepeda motor sport yang baru saja diluncurkan, CBR 250R dengan dua pilihan, yaitu ABS dan non-ABS (standar). Di Thailand, non-ABS dijual 100.000 bath atau dengan kurs sekarang Rp 28 juta. Versi ABS 120.000 bath atau Rp 33,6 juta.

ABS kini mulai banyak digunakan pada sepeda motor dengan mesin di atas 200 cc, terutama di Amerika Serikat dan Eropa. Penyebabnya, dengan kapasitas mesin yang cukup besar- tenaga mesin juga besar - dibutuhkan sistem rem yang mumpuni. Terutama mencegah rem mengunci atau ngeblok. Selama ini, berdasar survei, ternyata sepeda motor yang tidak dilengkapi ABS lebih sering mengalami kecelakaan dibanding yang tidak.

Untuk harga di Indonesia, sampai saat belum ada informasi dari Astra Honda Motor. Kendati demikian, bisa dibuat perkiraan dengan menggunakan Honda PCX sebagai patokan.

Di Thailand PCX di jual 69.600 bath atau Rp 20 juta. Di Indonesia Rp 32 juta. Harga terdongkrak karena adanya bea masuk, pajak dan sebagainya. Nah, kalau PCX bedanya Rp 12, bisa jadi untuk CBR 250R diperkirakan Rp 15 juta (maksimum).

Dengan ini diperkirakan AHM akan melepas CBR 250R non-ABS untuk konsumen di Tanah Air dengan harga Rp 43 juta (Rp 28 + 15 juta). Sedangkan yang dilengkapi ABS menjadi Rp 48,6 juta. Kompetitornya Kawasaki Ninja saat ini di Indonesia dijual dengan harga Rp 46.500.000.

Nah, kalau sudah begini pilih yang mana? Ayo!

Read more > Perbandingan Harga Honda CBR 250R dan Kawasaki Ninja !

Tuesday, October 26, 2010

Fakta Terbaru, Ternyata 20 Persen Remaja Pernah Kirim Foto Bugil


Sebuah riset keamanan perangkat smartphone dilakukan oleh Juniper Global Threat Center. Salah satu hasilnya, 20 persen remaja mengaku pernah mengirimkan foto atau video dirinya dalam keadaan bugil atau setengah bugil.

Itu merupakan salah satu temuan sementara dari laporan berjudul 'State of Mobile Security 2010 Report' yang akan diterbitkan Juniper Global Threat Center pada awal 2011 nanti.

Hasil sementara itu diungkapkan dalam keterangan tertulis yang diterima detikINET, Selasa (26/10/2010). Juniper Global Threat Center merupakan pusat pemantau risiko keamanan dari Juniper Networks yang didirikan di Columbus, Ohio, Amerika Serikat.

Berikut adalah temuan sementara yang sudah diungkap Juniper:

* 1 dari 20 aplikasi di Android Market meminta izin untuk dapat melakukan panggilan tanpa sepengetahuan penggunanya.
* 5% atau 25.000 perangkat bergerak di sebuah perusahaan dari daftar Fortune 15 terinfeksi dengan malware.
* 20% dari remaja mengaku pernah mengirimkan foto atau video dirinya dalam keadaan bugil atau setengah bugil dari perangkat bergerak.
* 250% peningkatan malware dari 2009 ke 2010.
* 61% dari laporan smartphone yang terinfeksi, kebanyakan dari spyware, memungkinkan penyadapan komunikasi dari perangkatnya.
* 17% dari laporan keamanan dilakukan oleh text message trojans, yang membebankan biaya pada pemegang akun perangkat bergerak tersebut.


Risiko bahaya dari smartphone, menurut Daniel V. Hoffman, Chief Mobile Security Evangelist, Juniper Networks, cukup mengerikan karena perangkat itu banyak digunakan untuk menyimpan informasi penting. Masalahnya, lanjut Hoffman, keamanan di smartphone tak selalu selengkap komputer desktop atau notebook.

"Dibandingkan dengan PC yang biasanya dilengkapi dengan keamanan yang sudah terpasang, smartphone masih terancam oleh serangan dan eksploitasi tingkatan rendah," ujarnya.@Detikinet.com

Read more > Fakta Terbaru, Ternyata 20 Persen Remaja Pernah Kirim Foto Bugil

Terbaru, Daftar Nominasi Pemain Terbaik FIFA Ballon d'Or

Keberhasilan Spanyol menjuarai Piala Dunia 2010 membuat para pemainnya mendominasi kandidat peraih Pemain Terbaik Dunia yang mulai tahun ini bernama FIFA Ballon d'Or.Total ada tujuh pemain Spanyol yakni, Xabi Alonso, Iker Casillas, Cesc Fabregas, Andres Iniesta, Carles Puyol, Xavi Hernandez dan David Villa, yang masuk dalam daftar nominasi.

Setelah Spanyol, Jerman menjadi tim yang menempatkan wakil terbanyak kedua. Tim "Panzer" memiliki lima pemain yang menjadi kandidat termasuk termasuk Pencetak Gol Terbanyak Piala Dunia 2010 Thomas Mueller.

Penyerang Barcelona Lionel Messi, yang merupakan pemenang tahun lalu, juga masuk dalam daftar meski tampil buruk di Piala Dunia 2010 bersama Argentina. Hal serupa juga terjadi pada Cristiano Ronaldo.

Mulai tahun 2010 ini penghargaan Ballon d'Or dan Pemain Terbaik Dunia FIFA digabung menjadi satu. Ini terjadi setelah 5 Juli lalu FIFA dan Amaury Grup mencapai kesepakatan untuk menggelar FIFA Ballon d'Or.

Biasanya Ballon d'Or diberikan oleh majalah Prancis, France Football, dan kerap diidentikkan sebagai gelar Pemain Terbaik Eropa.

Penentuan akhir siapa yang berhak meraih FIFA Ballon d'Or akan ditentukan oleh kapten dan pelatih tim nasional serta perwakilan media internasional yang dipilih France Football.

Peraih FIFA Ballon d'Or akan diumumkan 10 Januari 2011 di Zurich, Swiss. Adapun untuk tiga besar akan diumumkan 6 Desember.

Selain penghargaan FIFA Ballon d'Or, pada 10 Januari FIFA juga akan memberikan beberapa penghargaan seperti Pemain Terbaik Dunia Wanita, Gol Terbaik yang akan mendapat gelar FIFA Puskas Award serta 11 pemain yang akan menghuni tim impian.

Dan untuk kali pertama FIFA juga akan memberikan penghargaan Pelatih Terbaik Dunia untuk kategori pria dan wanita.

Daftar Kandidat FIFA Ballon d'Or:

Xabi Alonso (Spanyol), Daniel Alves (Brasil), Iker Casillas (Spanyol), Cristiano Ronaldo (Portugal), Didier Drogba (Pantai Gading), Samuel Eto’o (Kamerun), Cesc Fabregas (Spanyol), Diego Forlan (Uruguay), Asamoah Gyan (Ghana), Andres Iniesta (Spanyol), Julio Cesar (Brasil), Miroslav Klose (Jerman), Philipp Lahm (Jerman), Maicon (Brasil), Lionel Messi (Argentina), Thomas Muller (Jerman), Mesut Oezil (Jerman), Carles Puyol (Spanyol), Arjen Robben (Belanda), Bastian Schweinsteiger (Jerman), Wesley Sneijder (Belanda), David Villa (Spanyol) dan Xavi (Spanyol).

Daftar Kandidat Pemain Terbaik Wanita:

Camille Abily (Prancis), Fatmire Bajramaj (Jerman), So Yun Ji (Korea Selatan), Marta (Brasil), Birgit Prinz (Jerman), Caroline Seger (Swedia), Christine Sinclair (Kanada), Kelly Smith (Inggris), Hope Solo (USA) dan Abby Wambach (USA).

Daftar Kandidat Pelatih Terbaik Pria:


Carlo Ancelotti (Italia/Chelsea FC), Vicente del Bosque (Spanyol/tim nasional Spanyol), Alex Ferguson (Skotlandia/Manchester United), Pep Guardiola (Spanyol/FC Barcelona), Joachim Loew (Germany/tim nasional Jerman), Jose Mourinho (Portugal/FC Internazionale Milano dan Real Madrid CF), Oscar Tabarez (Uruguay/tim nasional Uruguay), Louis Van Gaal (Belanda, FC Bayern Munich), Bert Van Marwijk (Netherlands/tim nasonal Belanda) and Arsene Wenger (Prancis/Arsenal).

Daftar Kandidat Pelatih Terbaik Wanita:

Bruno Bini (Prancis/tim nasional Prancis), In Cheul Choi (Korea Selatan/tim nasional Korea Selatan U-20), Maren Meinert (Jerman/ tim nasional Jerman U-20), Albertin Montoya (USA/FC Gold Pride), Silvia Neid (Jerman/tim nasional Jerman), Hope Powell (Inggris/tim nasional Inggris), Norio Sasaki (Jepang/tim nasional Jepang), Bernd Schröder (Jerman/FFC Turbine Potsdam), Pia Sundhage (Swedia/tim nasional USA), Beatrice von Siebenthal (Swiss/tim nasional Swiss).@BiangBola.com
Read more > Terbaru, Daftar Nominasi Pemain Terbaik FIFA Ballon d'Or

Foto Korban Bencana Gunung Merapi Meletus !


Gunung Merapi telah menampakkan indikasi erupsi. Sore tadi (26/10), gunung Merapi keluarkan wedhus gembel alias awan panas mulai pukul 17.02 WIB yang berisi abu dan kerikil. Sifat letusan eksplosif yang mengarah ke barat, barat daya, selatan dan tenggara. Menyusul adanya korban yang terkena awan panas, otoritas berwenang dalam mitigasi bencana akan melakukan upaya paksa mengungsikan warga dari daerah bahaya.









Sumber : Foto Vivanews.com Disini
Foto Tribunnews.com Disini
Read more > Foto Korban Bencana Gunung Merapi Meletus !

Gunung Merapi Meletus, Kemana Mbah Maridjan ?

Gunung Merepi telah meletus namun juru kunci Gunung Merapi Mbah Maridjan sampai saat ini belum diketahui keberadaannya. Sejumlah relawan sempat membujuk Mbah Maridjan untuk turun ke pengungsian sesaat sebelum awan panas muncul. Namun saat awan panas muncul, mereka kehilangan jejak Mbah Maridjan.

”Kami sempat nego dengan si Mbah, tapi tiba-tiba terdengar letusan. Kami lari menyelamatkan diri. Sejak itu kami tidak menemukan si Mbah,” kata salah seorang sumber Tempo yang tidak bersedia disebut namanya saat dihubungi Tempo, Selasa (26/10) malam ini.

Sumber ini menuturkan, para relawan datang ke rumah Mbah Maridjan sebelum wedhus gembel turun. Saat itu para relawan sempat melihat awan panas ke arah barat daya dalam radius sekitar 7 kilometer atau ke arah Magelang. ”Saat itu kami belum lari,” katanya.

Namun usai Maghrib, mereka melihat ada warna merah menyala di puncak Merapi yang mengarah ke selatan. Guguran lava itu tepat mengarah tepat di tempat tinggal Mbah Maridjan, yakni di Dusun Kinahrejo, Desa Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman. Lokasi dusun tersebut berada dalam kawasan rawan bencana III atau 5 kilometer dari puncak Merapi.

”Saat itulah kami lari dan tak lagi melihat si Mbah. Padahal waktu itu sedang negosiasi dengan si Mbah agar mau turun ngungsi,” kata sumber itu.

Beberapa kerabat Mbah Maridjan, menurut sumber itu, sudah turun mengungsi. Namun kerabat lainnya belum terlihat, seperti adik ipar Mbah Maridjan, Udi Sutrisno.

Sementara itu, Kepala Dusun Kinahrego Ramijo belum juga bisa dihubungi. Meski demikian, sumber tersebut belum bersedia memastikan dimana kondisi terakhir Mbah Maridjan. ”Kami akan naik untuk mencari lagi,” kata sumber tersebut.

Read more > Gunung Merapi Meletus, Kemana Mbah Maridjan ?

Breaking News : Korban Tsunami Mentawai Tewaskan 108 Orang dan 502 Hilang

Korban tewas akibat terjangan tsunami di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, bertambah menjadi 108 orang, termasuk dua warga negara Australia. Sementara korban hilang mencapai 502 orang.

"108 orang dinyatakan meninggal, 502 dinyatakan hilang," kata Ketua DPRD Kabupaten Mentawai, Hendri Dori, Selasa (26/10/2010) malam.

Hendri menjelaskan, data ini merupakan laporan yang berhasil dihimpun petugas dari lokasi kejadian. "Ada posko di sana. Ada teman-teman kita yang bentuk posko. Jadi, informasi ini langsung dari lokasi kejadian," terangnya.

DPRD Kab Mentawai akan melakukan rapat dengan Gubernur Sumbar pada malam ini, untuk mengkoordinasikan penanggulangan bencana.

Read more > Breaking News : Korban Tsunami Mentawai Tewaskan 108 Orang dan 502 Hilang

Ini Dia Foto-Foto Miyabi Shooting Film di Indonesia

Kabar keberadaan bintang porno asal Jepang, Maria Ozawa alias Miyabi, ke Indonesia ternyata bukan isapan jempol belaka. Sejumlah foto yang beredar di internet memperlihatkan bintang porno asal Jepang itu tengah terlibat shooting sebuah film di Indonesia.

Ia bahkan terlihat sangat menikmati betul suasana shooting. Miyabi juga sempat berfoto bersama dengan para kru dan mejeng di sebuah delman bersama para pemain film dan kru lainnya. Ia juga terlihat berpose di atas motor Patroli dan Pengawalan (Patwal) milik anggota kepolisian.

Sedikitnya ada sepuluh foto yang diunggah. Hal ini memperkuat keberadaan Miyabi.

Kepada Kompas.com, Ody Mulya Hidayat selaku produser yang sempat melibatkan Miyabi dalam film produksinya, Menculik Miyabi, sempat membantah mengenai kedatangan Miyabi ke Indonesia. Ia bahkan mengaku baru berkeinginan mendatangkan Miyabi, tetapi tidak dalam waktu dekat.

"Ah, mirip-mirip kali," kilahnya, menanggapi keberadaan Miyabi di sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta. "Setahu saya, belum. Ini saja saya masih mau cari tahu dia bisa datang atau tidak," ujarnya lagi.

Ody boleh saja mengklaim seperti itu. Namun, dalam salah satu foto yang berbedar, Ody terlihat sedang menyimak hasil rekaman dari sebuah laptop (foto kanan bawah). Miyabi pun terlihat dalam foto tersebut.@Kompas
Read more > Ini Dia Foto-Foto Miyabi Shooting Film di Indonesia

Monday, October 25, 2010

Perkembangan Terakhir Status Gunung Merapi !

Gunung Merapi yang berada di perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah sudah mengeluarkan material panas yang terlihat dari pos pengamatan Merapi di Kaliurang.

Status gunung yang sudah dinaikkan menjadi Awas sejak 25 Oktober itu menunjukkan aktivitas yang semakin meningkat secara signifikan. Material panas tersebut muncul pada Senin (25/10) malam.

“Meskipun sudah menyemburkan material panas, bukan berarti Merapi segera meletus, namun itu menjadi tanda kalau magma sudah mendekati puncak,” kata Subandrio, Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kegunungapian (BPPTK) Yogyakarta, Selasa (26/10).

Menurut Surono, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi saat ditemui di kantor BPPTK, keberadaan magma Gunung Merapi tinggal 1 kilometer dari puncak. Tekanan itu menimbulkan deformasi (penggembungan) tubuh gunung yang setiap harinya mencapai 42 sentimeter. Sejak ditetapkan statusnya menjadi Waspada hingga Awas deformasi sudah lebih dari 2 meter.

“Guguran material Merapi ini menggantikan tanda meletusnya Merapi 2006. Dulu membentuk kubah, sekarang Merapi memberi tanda dengan adanya banyak guguran,” kata dia.

Data di BPPTK menunjukkan jumlah guguran material pada Minggu (24/10) tercatat sebanyak 194 kali dan meningkat menjadi 454 kali pada Senin (25/10) dan pada Selasa (26/10) hingga pukul 06.00 WIB telah tercatat sebanyak 79 kali guguran.

Menurut dia, meningkatnya guguran material menggantikan tanda munculnya kubah lava yang menjadi salah satu tanda utama bahwa gunung berapi teraktif tersebut akan segera meletus.

Data itu juga menunjukkan aktivitas seismik lain juga meningkat. Pada Minggu (24/10) terjadi sebanyak 80 kali gempa vulkanik, meningkat menjadi 222 kali pada Senin (25/10), begitu pula dengan gempa multiphase dari 588 kali menjadi 624 kali. Hingga pukul 06.00 WIB Selasa (25/10) terjadi sebanyak 123 kali gempa multiphase dan 82 kali gempa vulkanik.

"Pesan-pesan dari Merapi semoga bisa dipahami sebagai langkah antisipasi jika sewaktu-waktu meletus,” kata Surono.

Read more > Perkembangan Terakhir Status Gunung Merapi !

Waspada, Tiga Kali Gempa Susulan Guncang Mentawai !

Tiga gempa berkekuatan di atas 5 skala Richter menyusul gempa 7,2 skala Richter yang terjadi pada pukul 21.42 WIB di barat daya Mentawai, Sumatera Barat. Gempa susulan ini tidak berpotensi tsunami.

Gempa susulan pertama (5,5 skala Richter) terjadi pukul 22.21 di kedalaman 22 kilometer, 89 kilometer barat daya Pagai Selatan, Mentawai. Gempa susulan kedua (5 skala Richter) pada pukul 22.31 di kedalaman 34 kilometer, 51 kilometer barat daya Pagai Selatan. Gempa susulan ketiga (5 skala Richter) terjadi pukul 22.55 di kedalaman 39 kilometer, 97 kilometer barat daya Pagai Selatan.

Gempa-gempa susulan ini tidak terasa di Kota Padang. Sementara, arus pengungsian yang terjadi di Kota Padang akibat gempa 7,2 skala Richter telah berangsur pulang ke rumah. Namun masih banyak warga terutama kaum laki-laki yang bertahan di luar rumah, bergerombol.

Selain itu, sejumlah pom bensin dan penjual bensin eceran diserbu pembeli. Warga umumnya ingin mengisi penuh bahan bakar kendaraannya, bersiap jika sewaktu-waktu ada gempa susulan yang mengharuskan mereka mengungsi.

Walikota Padang sendiri sudah meminta warga untuk pulang ke rumah karena peringatan tsunami telah dicabut. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika yang sebelumnya merilis potensi tsunami juga telah mencabut pengumumannya.

Read more > Waspada, Tiga Kali Gempa Susulan Guncang Mentawai !

Foto-Foto Pilot Cantik, Muda dan Kaya Raya dari Thailand !


Parasnya tampak berdarah India. Namun, dia memiliki paspor Thailand. Wajahnya, cantik rupawan, usianya juga masih relatif muda, 30 tahun. Namanya, Nishita Shah.

Namun, dia cukup populer di Thailand. Nishita dikenal sebagai seorang pilot, sekaligus direktur sebuah maskapai penerbangan eksekutif Mjets.

Dia juga dikenal sebagai seorang yang gemar berlayar, sekaligus menjadi ratu perusahaan perkapalan besar di Thailand, Precious Shipping. Ini adalah perusahaan perkapalan yang memiliki 44 buah kapal.

Di dunia mode, Nishita yang gemar berpose bak foto model ini juga cukup kondang. Namanya menjulang sebagai produsen fashion kelas atas. Karena kecintaan yang tinggi pada dunia fashion, dia pun meluncurkan merek fashion berlabel 'Nsha' yang cukup populer di Bangkok.

Yang tak kalah penting, seperti dikutip dari masalathai.com, wanita muda yang tak bisa ketinggalan dengan BlackBerry-nya ini adalah pemimpin deretan perusahaan keluarga. Beberapa di antaranya adalah Globex Corporation Ltd, Graintrade Ltd, Unistretch Ltd dan Geepee Air Service Ltd.

Untuk memimpin seabrek perusahaan, Nishita telah belajar ilmu administrasi bisnis dengan konsentrasi bidang keuangan dan hukum bisnis dari Boston University School of Management. Selain itu, dia belajar langsung dari ayahnya, Kirit Shah yang menjadi guru bisnis utamanya.

Yang membuat namanya sangat populer adalah masuknya nama dia dalam jajaran orang kaya Thailand versi Forbes. Total kekayaannya US$340 juta atau sekitar Rp3 triliun.

Di tengah kesibukannya memimpin berbagai perusahaan, Nishita masih meluangkan waktunya untuk mengurus yayasan yang ditangani bersama ibunya. Dia cukup aktif dalam mencegah kanker payudara baik sebagai pendonor atau aktivitas melalui Queen Sirikit Center for Breast.






Sumber : Vivanews.com
Read more > Foto-Foto Pilot Cantik, Muda dan Kaya Raya dari Thailand !

Sunday, October 24, 2010

Hari Sumpah Pemuda Diwarnai Demo Besar-Besaran !


Aksi demo memperingati 1 tahun pemerintahan SBY-Boediono terus berlanjut. Sejumlah massa dari elemen intra dan ekstra kampus akan kembali demo di Jakarta, Kamis (28/10).

"Dari ekstra kampus kita fokuskan konsolidasinya di PMKRI, ada IMM, PMII, PMKRI, GMNI, HMI MPO, dan beberapa lagi. Untuk intra kampus konsolidasikan di UBK, ada dari BEM Nasional, maupun BEM Perguruan Tinggi Muhammadiyah," Jelas Ton Abdillah
Haz, ketua umum DPP IMM saat dihubungi INILAH.COM, Minggu (24/10).

Aksi tersebut sebagai wujud kekecewaan terhadap pemerintahan SBY-Boediono yang gagal. "Capaian tidak ada yang nampak, kesejahteraan menurun, politik carut marut, dan keamanan yang sudah tidak bisa diatasi lagi," ujarnya.

Aksi demo rencananya akan berlangsung bertepatan dengan peringatan sumpah pemuda,
Kamis (28/10). Menurutnya, semangat kolonialisme adalah faktor utama dari lahirnya Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928.

"Nah sekarang masih ada kolonialisme yang diberi tempat oleh pemimpin itu sendiri. Kita belum merdeka," tegasnya lagi.

"Masanya lebih banyak dari aksi 20 Oktober
2010," tambahnya.@Inilah.com

Read more > Hari Sumpah Pemuda Diwarnai Demo Besar-Besaran !

Gunung Merapi Diperkirakan Akan Meletus !

Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi,Surono menyatakan situasi Gunung Merapi pada tahun 2010 ini sangat berbeda dengan tahun 2006 yang lalu. Surono memastikan Merapi meletus dan tidak akan kembali ke kondisi normal.

Walaupun saat ini status Merapi ditingkatkan menjadi Siaga namun demikian hingga saat ini belum membentuk kubah. “Pada tahun 2006 saat merapi statusnya siaga telah membentuk kubah dan kawah, namun pada tahun 2010 ini dengan status siaga Merapi juga belum membentuk kubah atau kawah,” katanya, Minggu, 24 Oktober 2010

Dengan kondisi status siaga kawah dan titik api belum berlangsung maka belum bisa dipastikan apakah Merapi akan meletus secara eksplosif atau meletus seperti kejadian tahun 2006 lalu, dengan hanya mengeluarkan awan panas.

“Dengan belum dapat dipastikan Merapi meletus secara eksplosif atau hanya mengeluarkan awan panas, maka masyarakat harus lebih mewaspadainya,” terangnya

Untuk kejadian Merapi akan meletus secara eksplosif tanda-tandanya adalah terjadi pengembungan badan Merapi di semua sisinya.Namun demikian pengembungan Merapi hanya terjadi di bagian Selatan salah satu teraktif di dunia itu.

Lebih lanjut Surono menyatakan Merapi pernah meletus explosif pada erupsi tahun 1930-1931, dengan memuntahkan isi perutnya dan juga menebarkan awan panas. “Yang pasti berdasarkan data yang ada kejadian-kejadian gempa yang terjadi saat ini lebih tinggi daripada yang terjadi pada tahun 2006,”pungkasnya.

Petugas di Pos Pemantauan Kaliurang, Heru Suparwoko, mengatakan Sabtu malam lalu memang sempat terjadi goncangan yang cukup kuat akibat gempa-gempa yang terjadi di perut Merapi. ”Masyarakat sekitar kawasan ini sempat berdatangan ke pos kami ini untuk menanyakan apa yang terjadi. Tapi setelah dijelaskan bahwa getaran-getaran tersebut memang berkaitan dengan gempa-gempa di tubuh Merapi, mereka menjadi tenang kembali,” katanya.

Heru mengatakan memang dari pengamatan di Pos Pemantauan Merapi di Kaliurang, terlihat adanya peningkatan aktivitas di tubuh Merapi.”Pada hari Sabtu (23/10) posnya mencatat telah mencatat telah terjadi enam kali gempa vulkanik dalam, 74 kali gempa vulkanik kedangkal, 525 kali gempa multivase, dan 183 kejadian guguran,” paparnya.

Read more > Gunung Merapi Diperkirakan Akan Meletus !

Liga Primer Indonesia dimulai 8 Januari 2011

General Manager Liga Primer Indonesia Arya Abhiseka mengatakan, kompetisi Liga Primer akan diputar mulai 8 Januari 2011, di Stadiun Manahan, Solo. "Persiapan teknis dan manual liga akan kita matangkan lagi," ujar Arya usai deklarasi LPI di Semarang, Minggu (24/10).

Sedianya, kompetisi akan diawali pertengahan bulan ini. Terhadap penundaan ini, Arya mengatakan, penundaan terkait dengan kesiapan tim. "LPI hanya konsorsium, bukan asosiasi yang bisa memaksakan jadwal," ujarnya.

"Prinsipnya adalah dari, oleh, dan untuk klub anggota konsorsium." Namun, sembari menunggu kick off pada Januari, LPI akan menyelenggarakan pertandingan pre-season turnament di Medan, Surabaya, dan Makassar.

LPI, lanjut Arya, akan diikuti oleh 20 klub prfesional yakni, Arema, Bali FC, Batavia FC, Bogor Raya FC, Jakarta FC, Manado United, Maung Bandung Raya, Medan Chiefs, Persebaya, Persema, Persibo Bojonegoro, Persis Solo, PSMS Medan, PSM Makassar, PSPS Pekanbaru, Semarang United. Semen Padang, Persisam Samarinda, Bontang FC dan Deltras Sidoarjo.

Read more > Liga Primer Indonesia dimulai 8 Januari 2011

Saturday, October 23, 2010

Bagaimana Bila Saat Operasi Pasien Terbangun ?

Saat operasi, pasien seharusnya dibius agar tidak merasakan sakit atau mendengar suara alat-alat. Tapi apa yang terjadi jika pasien tiba-tiba terbangun saat operasi?

Inilah yang dialami oleh Carol Weiher saat melakukan pembedahan pada mata kanannya tahun 1998, ia tiba-tiba terbangun dan setelah itu ia mendengar kalimat 'Potong lebih dalam, tarik lebih keras'. Saat itu ia sangat ingin teriak atau menggerakkan jarinya dan memberi tanda bahwa ia terjaga. Tapi relaksan otot yang diterimanya membuat ia tidak bisa mengendalikan gerakan.

"Saya hanya bisa berdoa, memohon, memaki, berteriak di dalam hati dan berusaha melakukan sesuatu yang bisa saya lakukan. Tapi saya tahu bahwa saya tidak bisa melakukan apa-apa," ujar Weiher yang tinggal di Reston, Virginia, seperti dikutip dari CNN, Sabtu (23/10/2010).

Weiher adalah salah satu dari sedikit orang yang mengalami kesadaran anestesi (anesthesia awareness). Meskipun biasanya pasien tidak ingat apa-apa mengenai operasi yang dijalaninya karena diberikan anestesi umum, tapi sekitar 1-2 dari 1.000 orang bisa terbangun saat operasi.

Sebagian besar kasus yang terjadi adalah seperti yang dialami Weiher, yaitu hanya terbangun dan sadar akan lingkungan sekitarnya. Tapi beberapa orang lainnya ada yang mengalami rasa sakit parah hingga nantinya ia memiliki masalah psikologis atau trauma.

"Saya berpikir mungkin ada yang salah dengan hidup saya, dan saya merasa seperti di neraka. Saat itu saya hanya ingin berkata pada orang-orang bahwa saya terjaga dan bisa mendengar pembicaraan dan alat-alat operasi tersebut," ungkapnya.

Dokter mengungkapkan anestesi umum yang dilakukan biasanya aman dan tidak membuat pasien terbangun di tengah-tengah operasi. Karenanya dokter akan mengumpulkan riwayat medis pasien terlebih dahulu termasuk kebiasaan konsumsi alkohol dan obat-obatan yang diminum. Hal ini penting untuk menentukan dosis obat anestesi yang tepat.

Seseorang yang mendapatkan anestesi umum akan merasa seperti tidur siang. Selama tidur otak akan berada di dalam kondisi paling aktif, tapi di sisi lain akan menekan aktivitas sistem saraf pusat. Sedangkan obat anestesi yang diberikan akan membuat otak menjadi kurang aktif dan konsumsi oksigen berkurang, sehingga seseorang menjadi tidak sadar diri.

"Terbangun ditengah-tengah operasi atau anesthesia awareness kemungkinan berhubungan dengan kesalahan manusia atau peralatan yang digunakan dalam memberi obat anestesi," ujar Dr Alexander Hannenberg, ketua American Society of Anesthesiologists.

Hannenberg mengungkapkan seseorang yang terluka parah, kehilangan banyak darah, pasien dengan fungsi jantung terganggu atau perempuan yang membutuhkan operasi caesar mendadak beresiko mengalami efek samping dari dosis tinggi anestesi yang diberikan.

Diperkirakan sekitar 4.000 orang di seluruh dunia memiliki pengalaman terbangun saat operasi (anesthesia awareness). Orang yang memiliki masalah dengan jantung atau paru-paru, konsumsi alkohol setiap hari dan penggunaan jangka panjang obat opiat berisiko mengalami hal tersebut.@Detikhealth

Read more > Bagaimana Bila Saat Operasi Pasien Terbangun ?

Friday, October 22, 2010

Ini Dia Kostum Halloween Paris Hilton !!

Halloween biasanya diisi dengan kostum hantu yang menyeramkan dan penyihir. Tapi tidak untuk Paris Hilton. Sore ini, Paris terlihat mencoba kostum pelaut seksi di Trashy lingerie, Los Angeles. Sosialita 29 tahun itu tak terlihat malu ketika mengelilingi toko dengan mengenakan korset, celana pendek dan topi pelaut.

Toko itu merupakan toko favorit pacar-pacar Hugh Hefner -pemilik majalah playboy- dan banyak selebritas lainnya. Trashy Lingerie terkenal karena kostum dan lingerie istimewa yang dibuat secara custom made dengan harga mulai dari US$ 350.

Sebelumnya Paris mengunggah fotonya bersama adiknya Nicky Hilton ketika mencoba topeng kucing di twitternya. Paris juga bertanya pada 2,9 juta pengikutnya di situs jaringan sosial, "Ada ide yang bagus untuk kostum pasangan Haloween?" yang menunjukkan dia dan kekasihnya Cy Waits sedang mencari kostum untuk 31 Oktober mendatang.

Kekasih Paris, Cy Waits kemudian bertemu dengan Paris di Hollywood barat. Pengusaha klab malam itu menunjukkan kemesraannya ketika keduanya menikmati minuman lemon dingin.

Meski sibuk memilih kostum Halloween, Paris sebenarnta tengah berusaha memperbaiki citranya setelah berpesta habis-habisan di Eropa dan Afrika Selatan, dan penangkapan dirinya karena kepemilikan kokain.

Pekan ini, Paris untuk kedua kalinya berkunjung ke Union Rescue Mission Shelter di Los Angeles. Paris, ditemani adiknya Nicky, 27, and dua teman lainnya membagikan kue kepada para tuna wisma dan bermain bersama anak-anak di tempat penampungan itu.

Read more > Ini Dia Kostum Halloween Paris Hilton !!

Timur Pradopo Resmi Jadi Kapolri Mulai Hari Ini !

Sempat dihadang oleh kasus Trisakti dan dugaan pelanggaran HAM, Komjen (Pol) Timur Pradopo resmi dilantik menjadi Kapolri menggantikan Jenderal Bambang Hendarso Danuri (BHD). Pelantikan dilakukan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Negara, Jakarta, Jumat (22/10) petang.

Selain dilantik, pria asal Jombang Jawa Timur itu juga mengucap sumpah. Timur dilantik berdasar keputusan Presiden No.69/Polri/2010.

Timur bersumpah, tidak akan menerima hadiah atau pemberian apa pun terkait dengan jabatannya.

"Saya akan tetap setia kepada undang-undang dasar (UUD) dan memelihara segala peraturan yang berlaku bagi negara Republik Indonesia," tegas Timur.

Pria berkumis itu juga bersumpah akan menjunjung tinggi tribrata dan catur prasertya, sumpah setia Polri.

Setelah prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah, Presiden SBY memberi ucapan selamat. Dia diiringi ibu negara Hj Ani Yudhoyono, Wapres Boediono beserta Herawati. Turut memberi selamat, antara lain Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menhan Purnomo Yusgiantoro, Menko Perekonomian Hatta Rajasa, dan Menko Kesra Agung Laksono, Ketua MPR Taufik Keimas, Ketua DPR RI Marzuki Alie, Ketua DPD Irman Gusman,

Ucapan selamat juga diberikan Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, Mensesneg Sudi Silalahi, Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar, Menlu Marty Natalegawa, Plt Jaksa Agung Darmono, Kepala BIN Susanto, Seskab Dipo Alam, serta para menteri di Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II.
Read more > Timur Pradopo Resmi Jadi Kapolri Mulai Hari Ini !

lleana Tacconelli, Foto Guru Seksi dari Italia Beredar !

Mantan ratu kecantikan membuat marah sejumlah orang tua siswa karena dianggap terlalu seksi dan menarik untuk menjadi seorang guru. Demikian diberitakan Daily Mail, Jumat (22/10/2010).

Ileana Tacconelli (28) yang memiliki tiga gelar pendidikan mendapat kritikan setelah diketahui ia seorang mantan model dan memiliki foto dan video seksi yang beredar di internet. Akibatnya, sejumlah orang tua siswa menarik diri dari sebuah sekolah Katolik di Milan.

Tetapi sejumlah orang tua terutama ayah dari para pelajar di sekolah prestisius SMA San Carlo Catholic memberikan pembelaan dan membela si guru seksi. Komplain diajukan kepada kepala sekolah Bapa Aldo Geranzani dengan alasan si guru terlalu menarik dan menganggu konsentrasi.

Videonya yang sedang berakting dalam balutan bra dan juga celana ketat beredar di internet serta foto seksinya dalam pakaian polisi Amerika. Mantan Miss Abruzzo ini gagal meraih ke kontes kecantikan nasional dan memutuskan kembali ke bangku kuliah dan mengambil ilmu keguruan dan pendidikan. Di sekolah ia mendapat julukan La Maestra Sexy.
Read more > lleana Tacconelli, Foto Guru Seksi dari Italia Beredar !

Thursday, October 21, 2010

5 Tips Cara Mudah Hidup Sehat !

Hidup sehat ternyata tidak sulit. Tak perlu repot menghitung kalori atau memilah-milah makanan. Dengan cermat memilih warna bahan makanan, makan roti gandum dan makan makanan selingan bisa menjadi solusi hidup sehat. Coba saja cara-cara mudah lainnya!

Terkadang banyak orang beranggapan hidup sehat itu repot. Memulai diet pun jadi hal yang berat karena sudah membayangkan apa saja makanan yang tidak boleh dimakan dan harus menyiapkan makanan yang sering tidak disukai. Padahal kalau dicermati lebih baik, diet bisa jadi hal yang menyenangkan. Hidup sehat pun bisa di dapat tanpa beban.

Berikut ini terdapat lima cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan tubuh yang sehat melalui pola makan, diantaranya:

1. Perhitungkan Warna Makanan
Kebanyakan orang selalu melihat jumlah kalori dalam makanan. Mulai sekarang, coba perhatikan juga berapa jenis warna yang terdapat dalam satu porsi makanan. Seperti apa saja jenis sayuran yang dimakan dalam satu hari. Jangan sampai makanan yang dikonsumsi terlalu 'pucat' tidak ada warna warni sayuran di dalamnya. Semakin banyak warna sayuran yang dikonsumsi akan semakin baik, karena pertanda antioksidan, vitamin dan serat yang dikonsumsi pun semakin banyak juga.

2. Makanan Selingan
Selain makan cukup 3 kali sehari, juga perlu makanan selingan. Biasanya makanan selingan ini bisa dikonsumsi sekitar pukul 10 pagi atau pukul 4 sore. Hal ini guna menghindari perut yang terlalu kosong dan lapar, sehingga membuat Anda kalap ketika waktu makan tiba. Makanan selingan ini bisa berupa biskuit gandum atau pun biskuit sayuran yang bis amenjaga peruta tetap terisi.

3. Perbanyak Serat Saat Sarapan
Serat yang cukup saat sarapan pagi akan membuat perut kenyang sampai waktu makan siang tiba. Hal ini bisa disiasati dengan mengkonsumsi sereal atau oatmeal yang dipadu dengan potongan buah seperti pisang dan juga strawberry. Jika tidak bisa mengkonsumsi sereal, roti bisa jadi penggantinya. Pilih roti yang terbuat dari tepung gandum, dan padukan dengan selai kacang ataupun selai buah.

4. Makanan Peredam Lapar
Jika Anda termasuk orang yang tidak bisa tahan dengan rasa lapar, pastikan selalu ada camilan di lemari pendingin Anda. Camilan yang dipilih adalah camilan sehat seperti buah-buahan yang bisa meredam rasa lapar Anda. Seperti apel, pepaya, pisang, strawberry, peach, dll.

5. Mengontrol Diri
Selain jenis makanan yang dikonsumsi, hal terpenting dalam menjalankannya adalah diri sendiri. Bagaimana bisa mengontrol setiap makanan yang masuk dan bisa mengerem konsumsi makanan tersebut jika dirasa sudah berlebihan. Disiplin terhadap diri membuat diet sehat berhasil dijalani.

Read more > 5 Tips Cara Mudah Hidup Sehat !

Foto Marisol Valles Garcia, Kepala Polisi Termuda di Meksiko !


Marisol Valles Garcia, menjadi kepala polisi termuda. Di usianya yang baru menginjak 20 tahun, mahasiswi ini resmi dilantik menjadi kepala polisi di suatu kota kecil di negara bagian Chihuahua, Meksiko.

Keinginan Garcia menjadi polisi dilatarbelakangi karena dia sudah lelah dirundung ketakutan dari teror para kriminal yang berkeliaran di kotanya, Praxedis G. Guerrero, sebuah kota berpenduduk tidak sampai sembilan ribu jiwa. Praxedis kondang sebagai wilayah kekuasaan para mafia.

Kota Praxedis ini sering menjadi arena pertempuran dua kartel obat bius, Juarez dan Sinaloa. Mereka telah membunuh pejabat polisi dan walikota sebelumnya. Namun, Garcia memberanikan diri menduduki posisi "neraka" itu.

Sebagai Kepala Polisi, Valles membawahi 12 personel polisi. Langkah pertama Garcia memerintahkan mereka pergi mengecek rumah-rumah dan mencari elemen kriminal yang pekan lalu membunuh delapan orang. Garcia menjadi kepala polisi di Kota Praxedis.






Read more > Foto Marisol Valles Garcia, Kepala Polisi Termuda di Meksiko !

Ciri-ciri atau Kriteria Pria Idaman yang Dapat Dijadikan Pasangan Hidup

Tidak peduli bagaimana sifat dan kepribadian pria, ada karakteristik tertentu yang harus ia miliki untuk menjadi suami yang berkualitas di masa depan. Bagi Anda yang belum menikah, segera cek apakah pasangan saat ini memiliki kriteria sebagai suami berkualitas di masa mendatang.

Berikut ciri-ciri pria yang pantas untuk Anda jadikan pasangan hidup, seperti dikutip dari laman Shine:

Jujur

Memiliki pasangan yang jujur bisa memberikan ketenangan batin. Jangan sampai kekasih yang akan dijadikan suami menyimpan rahasia dari Anda. Keterbukaan adalah kunci keharmonisan dalam rumah tangga.

Selalu Memberikan Dukungan

Dukungan dari kekasih adalah penyemangat hidup seseorang. Begitupula jika dia telah menjadi suami di masa depan. Suami yang selalu memberikan dukungan pada istrinya bisa menjadi kunci pernikahan berhasil.

Punya kepribadian menyenangkan

Apakah calon suami punya selera humor yang baik, atau tidak mudah diajak bercanda? Ia adalah orang yang akan menemani Anda menghabiskan sisa hidup. Jika Anda tidak menikmati kebersamaan dengannya sekarang, 10 atau 20 tahun lagi hubungan Anda bisa makin hambar. Pernikahan selalu diwarnai suka dan duka, tapi setidaknya ada saat-saat tertentu pasangan bisa membahagiakan Anda.

Pekerja keras

Tugas seorang pria adalah mencari nafkah untuk keluarganya. Meski saat ini kebanyakan wanita juga berkarier untuk membantu memenuhi kebutuhan keluarga, seorang pria tetap memikul tanggung jawab utama untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga.

Pria yang malas dan bukan tipe pekerja keras hanya akan membuat rumah tangga Anda terpuruk. Untuk itu, cobalah selektif dalam memilih suami. Tapi, bukan berarti Anda hanya mengharapkan pria kaya untuk dijadikan pasangan hidup. Cari pria yang mau bekerja keras untuk keluarganya.

Mencintai apa adanya

Mencintai segala kekurangan yang ada pada diri seseorang akan lebih baik daripada mencintai kelebihannya. Jika pria menyukai wanita dari kecantikannya, suatu saat rasa cintanya bisa saja pudar seiring dengan pudarnya kecantikan Anda. Namun, jika dia bisa menerima segala kekurangan Anda, dialah calon suami yang tepat untuk Anda pilih.
Read more > Ciri-ciri atau Kriteria Pria Idaman yang Dapat Dijadikan Pasangan Hidup

Monday, October 18, 2010

Masa-masa Kehidupan Anak yang Perlu Diperhatikan Oleh Orang Tua!


MASA-masa penting dalam kehidupan anak sering terbaikan, padahal masa itu sangat penting bagi perkembangan kehidupan si anak. Tapi ingat, bahwa setiap anak adalah individu unik alias berbeda sehingga punya masa dan kemampuan dan karakter yang berbeda.

1. Boks bayi

Saat bayi menginjak usia 3 bulan, tidurkan dia di dalam boksnya dan jangan di tempat tidur Anda. Soalnya, semakin bertambah usia anak, semakin susah bagi Anda untuk membiasakan dia tidur sendiri.

Menginjak usia 2 tahun, pindahkan anak dari boks bayi ke tempat tidur.
Anak-anak mengingat tinggi badan anak sudah bertambah sehingga risiko melompati pagar boks semakin tinggi. Untuk menghindari jatuh, sebaiknya sediakan tempat tidur anak-anak.

2. Mainan untuk menenangkan bayi


Pada saat bayi berusia 2 sampai 3 bulan, sebaiknya mainan untuk membuat bayi tenang jangan diletakkan di tempat yang bisa dijangkau oleh bayi. Di usia 3 atau 4 bulan, bayi suka memasukkan benda ke dalam mulutnya. Oleh karena itu, sebaiknya mainan tersebut disingkirkan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

3. Mengenalkan huruf, angka, bentuk, dan warna

Anda dapat mulai mengajarkan huruf-huruf, angka, warna, dan bentuk saat bayi berusia 6 bulan.
Walaupun pemahaman mereka membutuhkan waktu yang tidak sebentar, tidak ada salahnya memperkenalkan konsep-konsep tersebut kepada anak-anak sejak dini.

Ciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Gunakan buku-buku yang berisi gambar-gambar menarik, contoh-contoh nyata seperti menyanyi, membaca buku, dan lainnya.

4. Biarkan bermain dengan sesama bayi.

Bayi-bayi lebih tertarik dengan sesama bayi daripada dengan orang dewasa. Pada usia 2 sampai 3 bulan, mereka saling memandang dan memperhatikan. Di umur 9 sampai 12 bulan, mereka saling memberikan dan bertukar mainan dan saling meniru. Untuk menghindari pertengkaran dan demi menciptakan suasana yang menyenangkan, sediakan dua macam mainan yang sama.

5. Binatang piaraan

Usahakan untuk tidak memelihara binatang sampai anak berusia 2 tahun. Anak usia 2 tahun sudah memperlihatkan rasa tertarik saat melihat ikan di akuarium dan biasanya mereka ingin memegang ikan yang ada di dalam akuarium tersebut.

Untuk binatang piaraan seperti kucing sebaiknya tunggu sampai anak-anak berusia 3 atau 4. Anak pada usia ini belum dapat diberi tanggung jawab untuk mengurus binatang seperti memberi makanan. Hal ini baru dapat dilakukan saat mereka berusia paling tidak 7 atau 8 tahun atau bahkan lebih tua dari itu dan tentu saja tetap perlu diawasi.

6. Tempat penitipan


Sebaiknya Anda menitipkan anak pada tempat penitipan atau memasukkannya ke kelompok bermain saat usianya menginjak 3 tahun.
Bagaimanapun juga, Anda perlu mempertimbangkan faktor-faktor kemandirian, temperamen, dan sosialisasi anak dengan teman sebayanya.

7. Melakukan tugas

Anda dapat mulai mengajarkan tugas sehari-hari sejak anak berusia 18 bulan
. Membereskan mainan, meletakkan pakaian kotor di keranjang pakaian kotor atau meletakkan serbet di meja makan merupakan permulaan yang baik untuk diajarkan kepada anak-anak.

Pada awalnya mereka memerlukan bantuan Anda, tetapi lama-kelamaan dapat melakukannya sendiri dan tanpa Anda sadari ternyata si kecil dapat melakukan lebih dari yang diajarkan.

Bila usianya bertambah, tambahkan juga tugas yang dapat diajarkan kepada mereka seperti menyiram tanaman, membersihkan sesuatu yang tumpah, membereskan tempat tidur, dan membawa piring-piring plastik ke tempat cuci piring.

8. Kehadiran adik

Jelaskan pada anak mengenai bayi yang Anda kandung pada trimester kedua dari kehamilan
karena pada saat ini kandungan mulai tampak dan kemungkinan keguguran telah berlalu.

Ingat, Anak-anak sangat konkret. Jadi, berapa pun usia mereka pastikan untuk memberitahukan kepada mereka apa peran dan tugas yang dapat mereka lakukan pada saat kelahiran adiknya. Anda juga dapat mengajaknya saat melakukan USG sehingga memberi masukan kepadanya untuk memahami kehamilan.

9. Gigi

Sebaiknya bawa bayi ke dokter gigi sekitar 6 bulan sesudah gigi pertamanya keluar atau tidak melewati ulang tahunnya yang pertama.
Disarankan anak-anak ke dokter gigi pada usia 3 tahun atau bila diperlukan sebelum 3 tahun jika ada masalah dengan giginya. Carilah dokter gigi spesialis anak atau dokter gigi yang telaten dan bersikap ramah pada anak sehingga si kecil tak merasa takut.

10. Perosotan

Anda dapat membiarkan anak bermain perosotan tanpa dipegang pada usia 15 sampai 18 bulan.
Begitu ia dapat berjalan dengan baik, dia mampu mengontrol tubuhnya. Anak usia ini sudah mampu, kok, menjaga keseimbangan tubuhnya ketika meluncur dan “mendarat” di bawah dengan aman.

11. Ayunan

Tiga sampai enam bulan sesudah dia dapat berjalan, Anda dapat membawanya bermain ayunan untuk anak-anak yang lebih besar. Begitu seorang anak sudah dapat berjalan dengan baik, mereka mampu menjaga keseimbangan tubuhnya dengan baik.

Artinya, mereka dapat menyesuaikan tegangan lengan mereka untuk menjaga keseimbangan dan mengontrolnya. Pastikan posisi ayunan dekat dengan tanah dan dorong dengan pelan untuk menghindari kecelakaan.

12. Mainan beroda

Anda juga sudah dapat membelikan anak mainan yang bisa dikendarai seperti mobil-mobilan atau sepeda-sepedaan. Sebagian anak ada yang sudah dapat mengatur kaki mereka untuk mengayuh ke depan dan ke belakang; sementara sebagian lagi masih memerlukan bantuan kita untuk mendorongnya.

Pada usia 18 bulan, Anda sudah dapat membelikannya sepeda roda tiga.
Walaupun dia belum terlalu bisa mengatur gerakan mengayuh, anak tetap dapat menikmati mainannya sambil memegang pegangannya.

13. Gelas hirup

Pada usia 18 bulan hentikan pemakaian gelas hirup/bercorong.
Pada usia tersebut anak sudah harus dapat menggunakan cangkir/gelas untuk minum kecuali di dalam kendaraan atau di tempat bermain. Biasakan anak minum di gelas. Untuk mengantisipasi air yang tumpah, sediakan tisu/lap atau ajari ia minum dengan menggunakan sedotan.

14. Badut

Biasanya anak-anak di bawah 3 atau 4 tahun takut dengan badut.
Namun ada juga yang tidak takut. Anda dapat mengetahui hal ini dari reaksi mereka ketika melihat badut. Bila mereka biasa-biasa saja, berarti tidak masalah tetapi bila mereka takut dan berteriak, Anda dapat membawanya mendekati si badut di tahun berikutnya.

15. Bepergian tanpa anak

Anda dapat bepergian tanpa anak pada saat bayi berusia di bawah 5 bulan. Pada usia 5 bulan ke bawah, bayi tidak/belum merasakan kehilangan Anda. Dalam beberapa hal, bayi lebih dapat berpisah daripada anak balita yang sudah lebih mengenal Anda.

Semakin Anda dekat dengan anak, semakin susah mereka ditinggalkan. Jadi, bila sejak dini Anda membiasakan pergi tanpa anak atau membiasakan anak dititipkan pada seseorang yang Anda percaya untuk mengurusnya, di usianya yang lebih tua semakin mudah bagi Anda dan dia untuk tidak selalu bersama-sama. Lagipula, Anda dan pasangan sesekali berhak untuk menikmati waktu hanya berduaan.

16. Meniru

Anak-anak di usia 3 tahun senang meniru apa yang dilakukan oleh orang dewasa, bersikap seperti orang dewasa, dan membuat senang orang dewasa.
Jadi, kebiasaan yang Anda lakukan di depan anak biasanya akan ditiru si kecil. Misalnya, menggendong adik.

Biarkan kakak sulung menggendong adiknya bila menurut Anda tidak bahaya. Jelas sekali anak-anak memerlukan kekuatan tertentu, koordinasi, dan tuntunan untuk menggendong adiknya. Sejauh dia selalu diawasi – duduk di sebelah orang tuanya atau orang dewasa lain – Anda tidak perlu khawatir.

Read more > Masa-masa Kehidupan Anak yang Perlu Diperhatikan Oleh Orang Tua!

Gosip Mulan Dihamili Dhani, Maia Cuek Bebek !!!

Belakangan ini berhembus gosip, Mulan Jameela hamil. Mendengarnya, Maia Estianty cuek bebek. Jika kelak terbukti Mulan dihamili Ahmad Dhani pun, Maia tidak heran.

"Aku enggak ngerti. Pokoknya, salah atau benar bukan urusan aku lagi. Kalaupun benar, memang sudah lama tahu lah," ujar Maia yang ditemui di Studio Penta, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (18/10/2010).

Mantan istri Ahmad Dhani ini menolak banyak berkomentar terhadap isu negatif ini. Maia tampak menjaga diri dari perseteruan dengan mantan personelnya di duo Ratu itu.

"Aku no comment deh. Karena itu sudah bukan urusan aku dan aku enggak perlu komentar. Bukan bagian dari hidup aku lagi," katanya.

Soal gosip, Maia tak mau mengomentari. Bila kelak gosip itu menjelma nyata, Maia juga tak mau langsung menghakimi.

"Kalau kabar itu benar, ya selamat saja. Tapi kalau salah, ya sudah. Lagian kalau kabar itu benar, ya enggak apa-apa toh. Mendingan tanya langsung saja sama orangnya," tukasnya.

Sudah menjadi rahasia umum, perceraian Maia dengan Dhani dipicu isu orang ketiga yang tak lain dan tak bukan adalah Mulan. Malah kabarnya, Mulan dan Dhani diam-diam sudah menikah siri di Surabaya. Namun hingga kini, kabar itu masih sebatas gosip. Belum terbukti kebenarannya.@Okezone

Read more > Gosip Mulan Dihamili Dhani, Maia Cuek Bebek !!!
 
 
Copyright © seputar dunia burung
Blogger Theme by Blogger Designed and Optimized by Tipseo